Hendra Setiawan Ungkap Dua Rencana Utama usai Gantung Raket: Fokus Bisnis dan Antar-Jemput Anak Sekolah
- Hendra Setiawan telah memiliki rencana untuk masa depannya setelah gantung raket di Indonesia Master 2025. Pemilik empat gelar juara dunia itu ingin fokus ke keluarga terlebih dahulu, dan sudah berjanji akan mengantar dan menjemput sekolah anak-anaknya.
Pemain binaan PB Jaya Raya Jakarta itu sebelumnya telah mengumumkan segera pensiun pada akhir tahun lalu. Tepatnya pada 3 Desember 2024, di mana Hendra akan mengakhiri kariernya sebagai pemain profesional.
Hendra Setiawan memutuskan pensiun setelah menggeluti profesi sebagai atlet olahraga tepuk bulu angsa sejak usia enam tahun. Usianya saat ini sudah 41 tahun, yang berarti dia telah hidup dari bulu tangkis selama 35 tahun. Hendra akan menutup karier sebagai pebulu tangkis profesional di Indonesia Masters 2025.
"Kalau rencana setelah berhenti, sementara saya mau menjalankan beberapa kerjaan saya dulu, ada juga yang baru mulai, jadi ingin fokus ke situ," kata Hendra dalam jumpa pers sehari sebelum Indonesia Masters 2025 di Istora Senayan, Senin (20/1).
Ketika ditanya bisnis atau usaha yang akan dikerjakan, Hendra mengungkapkan setidaknya ada tiga lini usaha. "Ada biliar di Bali, restoran di Jogja, juga nanti buka di BSD. Lalu ada Daddy's Arena, sama Ahsan," bebermya.
"Daddy's Arena itu kita baru buka aja dulu. ada badminton dengan gym, bukanya di Maret. Enggak tau ke depannya seperti apa," tambah eks partner Markis Kido ini.
Di satu sisi, Hendra Setiawan mengaku sebenarnya masih ingin tetap dekat dengan bulu tangkis. Tapi rencananya sudah tersusun dan melatih belum ada dalam perancangan tersebut. Hendra akan meninggalkan dunia yang membesarinya untuk beberapa lama.
"Saya sih memang pengennya tetap di bulutangkis, tapi enggak sekarang lah ya, maksudnya saya ingin fokus saat ini untuk urus kerjaan saya dulu, semoga lancar. Sampai saat ini juga belum ada tawaran melatih dari mana pun," ungkapnya.
Lebih jauh Hendra Setiawan mengatakan bahwa dia akan tetap mendukung bulu tangkis Indonesia meskipun sudah gantung raket setelah Indonesia Masters 2025. "Saya tetap mendukung badminton Indonesia, sebagai badminton lovers (BL) sekarang," jelasnya.
"Saya sudah janji sama anak-anak untuk fokus sama mereka, seperti antar jemput sekolah. Sekarang saya fokus ke keluarga dan kerjaan saya dulu, nanti kalau sudah siap untuk ke badminton, baru saya kembali," kata Hendra menambahkan.
Hendra bukan satu-satunya yang akan pensiun. Partnernya, Mohammad Ahsan juga mengumumkan gantung raket dan Indonesia Masters 2025 jadi turnamen terakhirnya.
Keputusan pensiun secara bersamaan pun didukung oleh PP PBSI. Mereka bahkan sudah disiapkan sebuah acara yang jadi cara federasi memberikan penghormatan terakhir kepada The Daddies. Mereka bakal menjalani ekshibisi bertajuk 'Tribute to The Daddies' pada Minggu (26/1) pagi, sebelum final.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menutup perjuangannya pada tahun China Masters 2024. (Dok: PBSI)
Tag: #hendra #setiawan #ungkap #rencana #utama #usai #gantung #raket #fokus #bisnis #antar #jemput #anak #sekolah