Media Thailand Bela Timnas Indonesia U-23 Soal Kartu Merah Ivar Jenner: Bahkan Tidak Ada Pelanggaran
Media Thailand ikut menyoroti kartu merah yang diterima Ivar Jenner ketika menghadapi Qatar di laga Piala Asia U-23 2024, Senin (15/4/2024).
Timnas Indonesia U-23 tumbang dari tuan rumah Qatar dengan skor 0-2. Dua gol itu dicatatkan oleh Khalid Ali Sabah serta Ahmed Al-Rawi.
Akan tetapi, di balik kekalahan ini, timnas Indonesia U-23 mendapatkan kerugian karena keputusan wasit yang berat sebelah.
Misalnya Garuda Muda diganjar kartu merah. Adalah Ivar Jenner serta Ramadhan Sananta yang diusir dari lapangan oleh wasit.
Nah, kartu merah yang didapatkan Ivar Jenner juga menjadi perdebatan. Sebab, ia dianggap hanya melakukan pelanggaran kecil.
Sayangnya wasit Nasrullo Kabirov menganggap lain. Ia memberikan kartu kuning kedua, sehingga gelandang timnas Indonesia U-23 harus mandi lebih cepat.
Momen ini lantas disorot media Thailand. Mereka menganggap bahwa apa yang dilakukan Jenner bukan pelanggaran dan ia tidak layak dikartu kuning.
"Jelas tidak ada kartu kuning. Bahkan tidak ada pelanggaran," tulis media Thailand di akun X @ThaiFootballs.
Terlepas dari itu, kini timnas Indonesia U-23 harus bangkit dari kekalahan perdana. Selanjutnya anak asuh Shin Tae-yong bakal melawan Australia serta Yordania.
Tag: #media #thailand #bela #timnas #indonesia #soal #kartu #merah #ivar #jenner #bahkan #tidak #pelanggaran