Atur Strategi Bak Ronaldo, Pelatih Bhayangkara Komentari Tingkah Radja Nainggolan
Aksi Radja Nainggolan dalam pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia U-20 vs Bhayangkara FC di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (13/1/2024) pagi. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
20:12
13 Januari 2024

Atur Strategi Bak Ronaldo, Pelatih Bhayangkara Komentari Tingkah Radja Nainggolan

Radja Nainggolan ikut mengatur strategi ketika Bhayangkara FC memainkan laga uji coba kontra Timnas Indonesia U-20 jelang lanjutan BRI Liga 1 2023-2024.

Tingkah Radja Nainggolan mengingatkan pada aksi Cristiano Ronaldo yang sering "merecoki" pelatih Portugal, Fernando Santos dalam memberi instruksi kepada para pemain.

Menyikapi hal itu, pelatih Bhayangkara FC, Mario Gomez buka suara. Dia menganggap sikap Radja Nainggolan sebagai hal positif demi kebaikan rekan-rekannya.

"Radja Nainggolan adalah tipikal pemain yang ingin rekan-rekannya untuk latihan dan bermain dengan baik karena para pemain tidak sering bermain," kata Mario Gomez saat ditemui selepas pertandingan uji coba, Sabtu (13/1/2024).

Radja Nainggolan ikut mengatur strategi ketika The Guardian berhasil menang 2-1 atas Timnas Indonesia U-20 di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (13/1/2024).

Aksi Radja Nainggolan dalam pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia U-20 vs Bhayangkara FC di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (13/1/2024) pagi. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).Aksi Radja Nainggolan dalam pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia U-20 vs Bhayangkara FC di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (13/1/2024) pagi. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Tak hanya itu, eks AS Roma itu juga ikut mengarahkan pemain ketika di atas lapangan.

Dalam laga yang berlangsung 3x40 menit itu, Bhayangkara FC yang sempat menurunkan pemain pelapis di babak pertama, harus tertinggal lebih dulu sebelum berbalik menang.

Mario Gomez pun mengomentari performa Radja Nainggolan dalam laga ini. Dia sengaja menurunkan eks pemain Inter Milan dan AS Roma itu agar kondisinya bugar saat BRI Liga 1 kembali bergulir Februari mendatang.

“Hari ini dia bermain 80 menit, dan dia tampil mengesankan. Progres hari ini adalah agar dirinya bisa fit 100 persen,” jelas Mario Gomez.

Bhayangkara FC mendatangkan Radja Nainggolan di transfer paruh musim BRI Liga 1. Mantan pemain Timnas Belgia itu diharapkan bisa mengangkat The Guardian dari keterpurukan.

Bhayangkara FC saat ini sedang terjebak di dasar klasemen dengan 15 poin. Jika tidak mau turun kasta, tim milik kepolisian itu harus segera keluar dari zona merah.

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #atur #strategi #ronaldo #pelatih #bhayangkara #komentari #tingkah #radja #nainggolan

KOMENTAR