Ajax Resmi Lepas Remko Pasveer, Jalan Maarten Paes Jadi Kiper Utama Makin Terbuka
Ajax Amsterdam resmi mengumumkan kepergian kiper veteran mereka, Remko Pasveer menuju Heracles Almelo pada Kamis (29/1/2026).
Melalui unggahan media sosial klub, Ajax memberikan kalimat perpisahan kepada Remko Pasveer setelah hampir enam musim berseragam de Godenzonen.
"Contoh bagi banyak orang. Terima kasih untuk semuanya, Remko!" tulis Ajax melalui Instagram @afcajax.
Sebelumnya, Heracles sudah mengonfirmasi tentang kedatangan Pasveer pada awal 2026 ini. Ia dikontrak hingga akhir musim ini dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Baca juga: Maarten Paes Masuk Rencana FC Dallas Musim Depan Sebelum Tawaran Ajax Datang
Kiper berusia 42 tahun itu tampaknya memilih Heracles sebagai pelabuhan terakhirnya sebelum memutuskan untuk pensiun dari lapangan hijau.
Selama membela Ajax musim ini, ia sudah tampil sebanyak tujuh kali di semua kompetisi dan kebobolan 17 gol.
Lihat postingan ini di Instagram
Peluang Maarten Paes Jadi Kiper Utama
Media Belanda kompak memberitakan kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes sebagai rekrutan baru Ajax pada musim dingin 2026 dari FC Dallas.
Maarten Paes dikabarkan segera menandatangani kontrak bersama Ajax selama 3,5 tahun hingga 2029 mendatang.
Mantan kiper FC Utrecht tersebut ditebus oleh Ajax dengan nilai mencapai 1 juta euro atau senilai Rp20 miliar menurut laporan dari Fabrizio Romano.
Maarten Paes diproyeksikan untuk memperkuat posisi penjaga gawang yang saat ini semakin menipis setelah Pasveer hengkang.
Baca juga: Media Belanda Ungkap Kelebihan Maarten Paes yang Sukses Buat Ajax Kepincut
Kepergian Pasveer membuat posisi penjaga gawang Ajax hanya memiliki Vitezslav Jaros dan Joeri Heerkens.
Namun, Jaros yang berstatus pinjaman dari Liverpool sangat riskan pergi jika klub induknya tak ingin terus-terusan melepasnya.
Melihat peluang yang ada, besar kemungkinan Paes akan mengisi posisi kiper utama pada musim depan.
Bahkan, ia juga bisa merebut posisi kiper utama dari Vitezslav Jaros di sisa musim ini, berbekal pengalaman dan kemampuannya di bawah mistar gawang.
Baca juga: Maarten Paes ke Ajax, Dinilai Positif Jordi Cruyff dan Denny Landzaat
Momen penyelamatan Maarten Paes dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Australia vs Indonesia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025). (Photo by Saeed KHAN / AFP)
Tanpa Jaminan Starter di Ajax
Kesempatan untuk bisa berseragam Ajax belum tentu datang dua kali. Meskipun Ajax dikabarkan tidak memberi jaminan sang pemain menjadi starter di setiap laga.
Meski begitu, ia tetap diberi peran yang jelas di Ajax Amsterdam terlepas dari tugas utamanya sebagai penjaga gawang di lapangan.
"Maarten Paes, pemain didikan NEC dan menjadi kapten serta pemain Timnas Indonesia di Amerika Serikat, tidak dijanjikan posisi starter di Amsterdam, tetapi ia diberi peran yang jelas."
Baca juga: Reaksi Media Belanda soal Transfer Maarten Paes ke Ajax
"Ajax melihatnya sebagai seseorang yang akan memperkuat skuad penjaga gawang, baik di dalam maupun di luar lapangan," ungkap Voetbalprimeur.
Ajax tak ragu untuk merekrut Maarten Paes karena sosok sang pemain yang bisa memberikan keuntungan lebih bagi tim.
Selain itu, Jordi Cruyff sebagai direktur teknik yang baru juga mengenal baik Maarten Paes luar dan dalam. Artinya, kemampuan Paes bisa saja diceritakan oleh Cruyff kepada tim kepelatihan yang membuat peluang sang pemain tampil menjadi lebih besar.
Baca juga: Media Belanda Sebut Maarten Paes Gabung Ajax dengan Nilai Rp 20 M
"Ajax mendatangkan seorang kiper yang sudah lama dikenal klub dan yakin akan memberikan nilai tambah di berbagai bidang."
"Terlebih lagi, bukan rahasia lagi bahwa direktur teknik Jordi Cruyff, yang selain perannya di Ajax, juga menjabat sebagai penasihat Asosiasi Sepak Bola Indonesia (FIFA), mengenal Paes dengan baik," jelasnya.
Tag: #ajax #resmi #lepas #remko #pasveer #jalan #maarten #paes #jadi #kiper #utama #makin #terbuka