Kata-kata Hansi Flick Usai Hasil Slavia Praha Vs Barcelona 2-4
Para pemain Barcelona merayakan gol Dani Olmo pada laga Slavia Praha vs Barcelona di Praha, Republik Ceko, pada Kamis (22/1/2026) dini hari WIB.(AFP/MICHAL CIZEK)
08:23
22 Januari 2026

Kata-kata Hansi Flick Usai Hasil Slavia Praha Vs Barcelona 2-4

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, angkat bicara usai timnya mengalahkan Slavia Praha dalam lanjutan Liga Champions (UEFA Champions League) 2025-2026, Kamis (22/1/2026) dini hari WIB.

Pertandingan pekan ketujuh Liga Champions 2025-2026 antara Slavia Praha vs Barcelona berlangsung di Stadion Fortuna Arena.

Gol-gol Barcelona dicetak oleh Fermin Lopez (34', 42'), Dani Olmo (63'), serta Robert Lewandowski (71').

Di sisi lain dua gol Slavia Praha lahir dari Vasil Kusej (10') dan gol bunuh diri Lewandowski (44').

Hasil ini membuat Barcelona berada di posisi sembilan klasemen sementara Liga Champions 2025-2026 dengan 13 poin, sama dengan Chelsea di urutan delapan, namun kalah head to head.

Sebaliknya, Slavia Praha harus puas tertahan di posisi 34 dengan raihan tiga poin.

Hansi Flick Puji Kebangkitan Tim

Selepas laga, pelatih Barcelona, Hansi Flick, memberikan penilaian soal jalannya pertandingan.

Menurut Flick, kemenangan timnya tak lepas dari perubahan performa di babak kedua.

“Setelah kebobolan dua gol dari bola mati, kami bangkit dan bermain bagus,” ujar Flick dikutip dari Football Espana, Kamis (22/1/2026).

“Pertandingan hari ini tidak mudah, cuacanya sangat dingin dan Slavia bermain sangat baik dengan transisi dan umpan-umpan berbahaya. Mereka adalah tim yang sangat mengandalkan fisik. Kami banyak berkembang di babak kedua.”

Flick menegaskan bahwa menghadapi tim seperti Slavia Praha yang kuat secara fisik dan dinamis bukan hal mudah, terutama ketika menghadapi situasi bola mati.

Meski begitu, timnya berkembang seiring jalannya laga dan pantas meraih kemenangan.

“Kami memperkirakan pertandingan yang sulit, mereka punya waktu lima minggu untuk mempersiapkan diri," lanjutnya.

Gelandang Barcelona, Fermin Lopez, merayakan golnya dalam pertandingan Liga Champions antara Slavia Praha dan FC Barcelona di Praha, Republik Ceko pada 21 Januari 2026.AFP/MICHAL CIZEK Gelandang Barcelona, Fermin Lopez, merayakan golnya dalam pertandingan Liga Champions antara Slavia Praha dan FC Barcelona di Praha, Republik Ceko pada 21 Januari 2026.

"Slavia adalah tim yang fisik, dinamis, dengan pemain-pemain yang kuat," tegas Hansi Flick

"Kami melihatnya dari bola mati dan sulit untuk bertahan. Tapi kami pantas mendapatkan tiga poin."

Puji Fermin Lopez dan Dani Olmo

Selain menyoroti kebangkitan tim, Flick memberikan apresiasi khusus kepada Fermin Lopez yang tampil gemilang dengan mencetak dua gol di babak pertama.

“Dia pemain yang fantastis. Keputusan ada di tangannya dan saya senang karena dia tetap tinggal,” kata Flick.

“Dia adalah pemain yang bernapas dan memiliki DNA Barcelona. Saya sangat menghargai permainannya hari ini.”

Pergantian pemain juga menjadi sorotan. Dani Olmo yang masuk berhasil mencetak gol penting, menambah keunggulan Barcelona dan mengunci kemenangan.

“Olmo masuk dan mencetak gol. Pergantian pemain itu sukses dan gol keempat datang di waktu yang tepat. Itu sangat bagus,” tambah Hansi Flick.

Cedera Pedri Jadi Catatan

Namun, kemenangan Barcelona tak sepenuhnya mulus. Flick mengonfirmasi cedera yang dialami Pedri dan meninggalkan lapangan sambil memegangi otot paha belakang.

“Saya tidak tahu persis apa yang dideritanya. Saya tidak tahu berapa lama dia akan absen. Ini bukan kabar baik. Besok kita akan lihat,” pungkasnya.

Tag:  #kata #kata #hansi #flick #usai #hasil #slavia #praha #barcelona

KOMENTAR