Juara Piala Super Spanyol, Ini Uang Hadiah yang Dikantongi Barcelona
- Barcelona memastikan gelar juara Piala Super Spanyol setelah menaklukkan Real Madrid 3-2 dan memperoleh pemasukan finansial signifikan dari turnamen tersebut.
Pertandingan final Piala Super Spanyol 2025 Barcelona vs Real Madrid bergulir di King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Minggu (11/1/2026).
Edisi kelima Piala Super Spanyol yang digelar di Timur Tengah kembali menghadirkan pendapatan besar bagi keempat peserta.
Barcelona sebagai juara menerima total hadiah delapan juta euro atau setara Rp 156,7 miliar.
Jumlah tersebut terdiri dari enam juta euro sebagai biaya partisipasi dan tambahan dua juta euro sebagai bonus kemenangan di partai final.
Rincian Hadiah Piala Super Spanyol
Real Madrid yang berstatus finalis memperoleh total 7,4 juta euro atau sekitar Rp 144,98 miliar.
Angka tersebut berasal dari enam juta euro dana partisipasi serta tambahan 1,4 juta euro setelah menyingkirkan Atletico Madrid di semifinal.
Atletico Madrid mengantongi total 2,85 juta euro atau setara Rp 55,82 miliar.
Rinciannya, dua juta euro sebagai dana tetap dan 850.000 euro dari partisipasi di semifinal.
Sementara itu, Athletic Bilbao menerima 1,7 juta euro atau sekitar Rp 33,30 miliar, yang berasal dari 850.000 euro dana partisipasi dan 850.000 euro dari semifinal.
Kesepakatan antara Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) dan Arab Saudi untuk menggelar Piala Super Spanyol masih berlaku hingga 2030.
Namun, edisi berikutnya dipastikan tidak digelar di Arab Saudi karena bertepatan dengan penyelenggaraan Piala Asia di negara sama.
Presiden RFEF, Rafael Louzán, mengonfirmasi bahwa Qatar atau Kuwait berpeluang menjadi tuan rumah Piala Super Spanyol pada 2027, dengan skema hadiah yang tetap bernilai besar bagi klub-klub peserta.
Barcelona Raih Gelar ke-16
Final yang berlangsung di King Abdullah Sports City berjalan ketat. Barcelona unggul melalui dua gol Raphinha serta satu gol dari Robert Lewandowski.
Real Madrid memberikan perlawanan hingga menit akhir, namun gagal membalikkan keadaan.
Barcelona harus menyelesaikan laga dengan 10 pemain setelah Frenkie de Jong menerima kartu merah akibat pelanggaran terhadap Kylian Mbappe.
Gelandang Barcelona, Frenkie De Jong, dan penyerang Real Madrid, Kylian Mbappe, berebut bola pada laga final Piala Super Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid di Stadion King Abdullah di Jeddah pada 11 Januari 2026.
Penyerang Perancis itu hanya tampil sebagai pemain pengganti setelah mengalami cedera lutut.
Gelar ini menjadi Piala Super Spanyol ke-16 bagi Barcelona, sekaligus memperpanjang rekor mereka sebagai klub tersukses di kompetisi tersebut.
Pada musim sebelumnya, Barcelona juga menjuarai ajang ini setelah menang 5-2 atas Real Madrid di stadion yang sama.
“Kami sangat senang. Satu trofi lagi dan selalu istimewa bermain melawan Madrid,” ujar Robert Lewandowski kepada Movistar.
“Kami bermain bagus di dua babak. Kami mencari lebih banyak gol, tetapi yang terpenting adalah kemenangan.”
Tag: #juara #piala #super #spanyol #uang #hadiah #yang #dikantongi #barcelona