Darren Fletcher Kembali Pimpin Manchester United saat Hadapi Brighton di Piala FA
Darren Fletcher ditunjuk jadi pelatih interim Manchester United usai Ruben Amorim dipecat. Simak profil legenda MU yang kini jadi penyelamat tim.[Dok. IG idextratime]
11:36
8 Januari 2026

Darren Fletcher Kembali Pimpin Manchester United saat Hadapi Brighton di Piala FA

Baca 10 detik
  • Darren Fletcher akan tetap menjadi pelatih sementara Manchester United menghadapi Brighton di Piala FA pada 12 Januari 2026.
  • Kepastian ini disampaikan setelah debutnya sebagai caretaker berakhir imbang 2-2 melawan Burnley di Turf Moor.
  • Fletcher berhasil memotivasi Benjamin Sesko mencetak dua gol melalui pembicaraan personal sebelum laga tersebut.

Darren Fletcher memastikan dirinya masih akan memimpin Manchester United pada laga berikutnya menghadapi Brighton dalam ajang Piala FA di Old Trafford, Minggu (12/1/2026).

Kepastian itu disampaikan usai Fletcher menjalani debutnya sebagai pelatih caretaker saat MU ditahan imbang Burnley 2-2 di Turf Moor.

Fletcher ditunjuk sebagai pelatih sementara menyusul pemecatan Ruben Amorim.

Sempat muncul spekulasi bahwa perannya hanya sementara untuk satu pertandingan, di tengah persaingan Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick untuk posisi pelatih interim.

Namun, Fletcher mengonfirmasi bahwa manajemen klub memintanya tetap memimpin tim untuk laga kontra Brighton.

“Mereka memberi tahu saya bahwa mereka ingin saya menangani tim pada hari Minggu,” ujar Fletcher usai pertandingan melawan Burnley seperti dilansir dari Dailymail.

“Saya fokus penuh ke Burnley sebelumnya, dan sekarang seluruh energi saya tertuju ke pertandingan melawan Brighton.”

Di laga melawan Burnley, Benjamin Sesko mampu mencetak brace meski belum mampu membantu United meraih kemenangan.

Fletcher mengungkapkan bahwa kebangkitan Sesko tak lepas dari pembicaraan personal yang ia lakukan sehari sebelum pertandingan.

“Saya duduk bersamanya dan menunjukkan video pergerakannya, bagaimana peluang akan datang jika dia terus percaya dan berlari ke ruang yang tepat,” kata Fletcher.

“Mudah-mudahan gol-gol itu mulai mengalir sekarang. Saya pikir dia luar biasa malam ini.”

Fletcher menilai Manchester United seharusnya bisa memenangkan laga tersebut. Menurutnya, Setan Merah tampil dominan dengan menciptakan banyak peluang, termasuk gol Lisandro Martinez yang dianulir wasit.

“Kami menciptakan banyak peluang, 30 tembakan, ada sapuan di garis gawang, gol yang dianulir. Dalam konteks itu, kami seharusnya menang,” ujarnya.

Meski puas dengan performa menyerang, Fletcher kembali menyoroti masalah lama MU yang kerap gagal mempertahankan keunggulan. Setelah unggul 2-1, United kembali kebobolan dan harus puas berbagi poin, melanjutkan tren hasil imbang melawan tim papan bawah.

“Kami sempat unggul dan menjadi sedikit pasif. Sepanjang musim ini kami terlalu mudah kebobolan,” kata Fletcher.

“Kadang Anda harus bisa memenangkan pertandingan dengan cara yang tidak indah.” tegasnya.

Kontributor: Azka Putra

Editor: Irwan Febri

Tag:  #darren #fletcher #kembali #pimpin #manchester #united #saat #hadapi #brighton #piala

KOMENTAR