Jangan Berhenti Mencari, Pesan Haru Keluarga Pelatih Valencia yang Hilang di Labuan Bajo
Keluarga Fernando Martín, pelatih Valencia CF Femenino B, mendesak agar upaya pencarian terus dilanjutkan hingga para korban ditemukan. [Tangkap layar x]
23:36
28 Desember 2025

Jangan Berhenti Mencari, Pesan Haru Keluarga Pelatih Valencia yang Hilang di Labuan Bajo

Baca 10 detik
  • Pelatih Valencia CF Femenino B, Fernando Martín, dan tiga anaknya hilang setelah kapal wisata tenggelam di Labuan Bajo pada Jumat (26/12).
  • Keluarga korban mendesak tim penyelamat untuk terus melanjutkan operasi pencarian hingga para korban ditemukan.
  • Operasi pencarian melibatkan otoritas Indonesia dan diplomatik Spanyol, dengan fokus pada area sekitar Pulau Padar.

Keluarga Fernando Martín, pelatih Valencia CF Femenino B, mendesak agar upaya pencarian terus dilanjutkan hingga para korban ditemukan.

Fernando Martin dan ketiga anaknya yang masih di bawah umur dilaporkan hilang setelah kapal wisata yang mereka tumpangi tenggelam di perairan Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

Dalam pernyataan resmi yang disampaikan pada Minggu (28/12), pihak keluarga memohon agar tim penyelamat tetap mengerahkan seluruh upaya pencarian.

“Kami memohon agar usaha pencarian ini tetap dipertahankan hingga keluarga kami ditemukan. Kepercayaan kami sepenuhnya kami letakkan pada kerja keras tim penyelamat,” demikian bunyi pernyataan keluarga seperti dilansir dari Telecinco.es

Keluarga juga menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dan simpati yang mengalir dari berbagai pihak di tengah situasi yang sangat berat.

Profil Lengkap Fernando Martin, Pelatih Valencia yang Alami Kecelakaan Tragis di Labuan Bajo [Instagram] PerbesarProfil Lengkap Fernando Martin, Pelatih Valencia yang Alami Kecelakaan Tragis di Labuan Bajo [Instagram]

Mereka menegaskan bahwa hingga saat ini, satu-satunya informasi resmi yang dapat disampaikan adalah operasi pencarian masih terus berlanjut.

Dalam pernyataannya, keluarga menyoroti peran aktif otoritas dan aparat keamanan Indonesia yang sejak awal telah bekerja maksimal dalam proses pencarian.

“Upaya ini bukan hanya membuat kami, keluarga korban, berada dalam penantian yang menegangkan, tetapi juga seluruh masyarakat Spanyol,” tulis pihak keluarga.

Keluarga juga menyampaikan apresiasi khusus kepada otoritas lokal Indonesia serta korps diplomatik Spanyol yang dinilai memberikan pendampingan dan dukungan penuh sejak insiden terjadi.

Selain itu, keluarga mengapresiasi sikap media yang dinilai menunjukkan empati serta menjaga etika dalam pemberitaan.

Sejumlah anggota keluarga bahkan telah bertolak ke Indonesia untuk ikut mendampingi dan memantau langsung proses pencarian di lokasi kejadian.

Operasi pencarian terhadap empat warga Spanyol tersebut kembali dilanjutkan pada hari ketiga, Minggu ini, setelah kapal wisata kayu KM Putri Sakinah tenggelam pada Jumat (26/12) di perairan sekitar Pulau Padar, Labuan Bajo, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Kondisi cuaca buruk dan arus laut yang kuat dilaporkan menjadi tantangan utama bagi tim penyelamat. Hingga saat ini, tim baru menemukan sejumlah puing kapal, sementara keberadaan para korban belum diketahui.

Otoritas setempat memperluas area pencarian hingga radius 5,25 mil laut dari titik tenggelamnya kapal. Kapal tersebut diketahui sedang berlayar dari Pulau Komodo menuju Pulau Padar ketika insiden terjadi.

Dari total penumpang, tujuh orang berhasil diselamatkan, termasuk istri Fernando Martín dan seorang anak perempuan mereka yang juga masih di bawah umur.

Selain itu, beberapa awak kapal asal Indonesia, termasuk kapten kapal dan seorang pemandu wisata juga berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat.

Fernando Martín mengawali karier profesionalnya dengan memperkuat Benidorm CF selama dua musim di Segunda División B, kasta ketiga Liga Spanyol.

Performa konsistennya membuat ia hijrah ke Cultural Leonesa pada 30 Juli 2007, masih di level kompetisi yang sama.

Setelah gantung sepatu, Fernando Martín melanjutkan kiprahnya di dunia sepak bola sebagai pelatih.

Pada 2025, ia resmi ditunjuk sebagai manajer tim cadangan Valencia CF Femenino yang berlaga di Tercera Federación.

Kontributor: M.Faqih

Editor: Galih Prasetyo

Tag:  #jangan #berhenti #mencari #pesan #haru #keluarga #pelatih #valencia #yang #hilang #labuan #bajo

KOMENTAR