Kata Amorim Soal Pengganti Fernandes di Laga Man United Vs Newcastle United
Cody Gakpo (kiri) berebut bola dengan Bruno Fernandes dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester United di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 19 Oktober 2025. (Foto oleh PETER POWELL / AFP) (AFP/PETER POWELL)
05:34
25 Desember 2025

Kata Amorim Soal Pengganti Fernandes di Laga Man United Vs Newcastle United

- Pelatih kepala Manchester United, Ruben Amorim, menyatakan mustahil menggantikan peran Bruno Fernandes setelah sang kapten dipastikan menepi akibat cedera otot.

Bruno Fernandes mengalami masalah otot saat Manchester United menghadapi Aston Villa pada akhir pekan lalu.

Ia ditarik keluar di tengah pertandingan dan dipastikan tidak akan ambil bagian pada laga Boxing Day Man United vs Newcastle United pada Jumat (26/12/2025) atau Sabtu dini hari WIB.

Ruben Amorim belum memberikan kepastian soal durasi absennya gelandang asal Portugal tersebut.

Namun, ia menegaskan bahwa tim harus bersiap menghadapi laga tanpa sosok sentral di lini tengah yang telah menyumbang lima gol dan tujuh assist dari 17 laga Premier League musim ini.

Amorim: Peran Bruno Sangat Vital

Amorim mengungkapkan bahwa Fernandes memiliki peran besar dalam organisasi permainan dan kreativitas tim.

Selain itu, MU juga kehilangan beberapa pemain kunci dalam situasi bola mati dalam diri Bryan Mbeumo dan Amad Diallo yang tengah membela negara mereka masing-masing di Piala Afrika 2025.

Reaksi pelatih Manchester United, Ruben Amorim, pada laga Brentford vs Man United di Gtech Community Stadium pada Sabtu (27/9/2025).AFP/JUSTIN TALLIS Reaksi pelatih Manchester United, Ruben Amorim, pada laga Brentford vs Man United di Gtech Community Stadium pada Sabtu (27/9/2025).

“Kadang kami sangat bergantung pada Bruno untuk organisasi dan kreasi permainan. Kami kehilangan Bruno, Bryan (Mbeumo), dan Amad dalam situasi bola mati, dan itu sangat berdampak bagi tim,” ujar Amorim.

Meski demikian, Amorim berharap absennya Fernandes membuka kesempatan bagi pemain lain untuk tampil sebagai pemimpin di lapangan. Ia menyebut sejumlah nama senior di skuad.

“Ini kesempatan bagus bagi Lucha (Lisandro Martinez), Luke Shaw, dan pemain lain untuk maju dan menghadirkan lebih banyak pemimpin di dalam tim,” kata Amorim.

Alternatif di Lini Tengah MU

Terkait siapa yang berpeluang mengisi posisi Fernandes di lini tengah, Amorim menegaskan bahwa Manchester United memiliki sejumlah opsi dan mungkin perlu menyesuaikan pendekatan permainan.

“Kami punya pemain lain. Mungkin kami perlu melihat cara bermain yang berbeda,” ujar Amorim.

Ia juga menyoroti penampilan Jack Fletcher yang dinilai tampil baik saat diberi kesempatan. Amorim menyebut momen seperti ini penting untuk memberi ruang bagi pemain muda maupun pelapis.

“Saya pikir Jack Fletcher melakukan pekerjaan yang sangat baik. Ketika ada kesempatan seperti ini, kami perlu memberi ruang kepada pemain seperti Jack dan yang lain. Kami akan menemukan solusi,” ucapnya.

Amorim menegaskan keyakinannya terhadap skuad Manchester United meski harus menghadapi sejumlah kendala cedera jelang laga Boxing Day.

Tag:  #kata #amorim #soal #pengganti #fernandes #laga #united #newcastle #united

KOMENTAR