Lionel Messi di FIFA Puskas Award, Dapat 7 Nominasi tetapi...
- FIFA Puskas Award tengah menjadi perhatian publik Tanah Air setelah bek Persija Jakarta, Rizky Ridho, masuk ke dalam nominasi penghargaan tahun 2025.
Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho masuk nominasi FIFA Puskas Award 2025 berkat gol setengah lapangannya pada laga Liga 1 2024-2025 kontra Arema FC pada Maret lalu.
Ia menjadi pemain Indonesia pertama yang masuk nominasi FIFA Puskas Award sejak penghargaan ini dibentuk pada 20 Oktober 2009 atas gagasan Presiden FIFA saat itu, Sepp Blatter.
Ridho bersaing dengan gol-gol terbaik dari seantero dunia untuk memenangkan penghargaan bergengsi yang pertama kali dimenangkan oleh Cristiano Ronaldo pada 2009 tersebut.
Apabila ini adalah kali pertama Ridho dan seorang pemain asal Indonesia masuk nominasi FIFA Puskas Award, beda halnya dengan Lionel Messi.
Megabintang asal Argentina tersebut menjadi pemain yang paling banyak mendapatkan nominasi untuk Puskas Award dengan total tujuh kali.
Menariknya, pemilik delapan kali penghargaan Ballon d'Or tersebut belum pernah sekali pun memenangkan trofi yang dinamakan dari legenda sepak bola Hongaria, Ferenck Puskas, tersebut.
Tujuh Nominasi Messi
Secara total, Messi mendapat nominasi pada 2010, 2011, 2012, 2015, 2016, 2018, dan terakhir pada 2019.
Nominasi pertamanya datang berkat golnya ke gawang Valencia di ajang Liga Spanyol 2009-2010. Tetapi, gol tersebut berada di luar tiga besar.
Ia kemudian menjadi runners up FIFA Puskas Award pada 2011 atas golnya ke gawang Arsenal di Liga Champions 2010-11.
Pelatih Barcelona, Josep Guardiola, memberikan instruksi kepada striker Argentina, Lionel Messi, dalam Copa del Rey yang mempertemukan Barcelona vs Athletic Bilbao di Camp Nou pada 21 Desmber 2010. Terkini, Guardiola buka suara soal keputusan Messi ke Inter Miami. AFP PHOTO/ JOSEP LAGO (Photo by JOSEP LAGO / AFP)
Namun, ketika itu dirinya kalah dari gol Neymar ke gawang Flamengo saat penyerang asal Brasil itu masih membela Santos.
Messi kemudian kembali jadi runner up Puskas Award pada 2015 saat golnya ke gawang Athletic Bilbao pada laga final Copa del Rey 2014-2025 lagi-lagi kalah dari gol terbaik pilihan fans, yakni gol Wendell Lira bagi Gianesia vs Atletico Goianiense di Campeonato Goaiano di Brasil.
Terakhir adalah gol Messi bagi Barcelona ke gawang Real Betis pada ajang Liga Spanyol 2018-2019.
Tetpai, gol tersebut masih kalah voting dari gol pemain Hongaria, Daniel Zsori yang membela Debrecen pada laga lawan Ferencvaros di Liga Utama Hongaria.
Tag: #lionel #messi #fifa #puskas #award #dapat #nominasi #tetapi