Trent Alexander-Arnold Janjikan Hal Ini untuk Fans Liverpool Saat Mudik ke Anfield
Bek Inggris Trent Alexander-Arnold memberikan konferensi pers pada presentasi resminya sebagai pemain baru Real Madrid CF, di kompleks pelatihan Ciudad Real Madrid di Valdebebas, di pinggiran Madrid, pada 12 Juni 2025.(AFP/JAVIER SORIANO)
09:40
3 November 2025

Trent Alexander-Arnold Janjikan Hal Ini untuk Fans Liverpool Saat Mudik ke Anfield

- Bek kanan Real Madrid, Trent Alexander-Arnold, menyampaikan janji khusus menjelang laga melawan mantan klubnya, Liverpool, di Liga Champions 2025-2026.

Pertandingan di Stadion Anfield ini menjadi momen pertama bagi Alexander-Arnold kembali sejak ia hengkang dari Liverpool musim panas lalu.

Pemain asal Inggris itu menegaskan tidak akan melakukan selebrasi bila berhasil mencetak gol ke gawang Liverpool.

“Jika saya mencetak gol, saya tidak akan merayakannya, sejujurnya tidak,” kata Alexander-Arnold kepada Prime Video Sport, Minggu (2/11/2025).

Ia mengaku masih memiliki rasa cinta yang besar terhadap klub yang membesarkan namanya tersebut.

“Saya akan selalu mencintai klub ini, saya akan selalu menjadi penggemar, dan bersyukur atas kesempatan serta hal-hal yang telah kita capai bersama,” ujarnya.

Pengalaman Baru di Anfield

Trent Alexander-Arnold mengakui situasi kali ini terasa berbeda baginya.

Ia menyebut tidak pernah membayangkan akan berada di ruang ganti tim tamu di stadion yang selama ini menjadi rumahnya.

“Saya akan sangat fokus ke arah mana saya akan pergi, saya tidak ingin ada rekaman seperti itu,” ucap mantan pemain Liverpool itu.

“Masuk ke ruang ganti tandang dan pemanasan di sisi lain lapangan akan terasa aneh, tetapi semua itu bagian dari permainan.”

Selama membela Liverpool di tim senior, Alexander-Arnold tampil dalam 354 pertandingan dan mencetak 23 gol serta 92 assist.

Sejak bergabung dengan Real Madrid, ia belum mencetak gol untuk klub barunya tersebut.

Reaksi Suporter dan Kenangan di Liverpool

Penyerang Liverpool Mohamed Salah (kiri) dan Trent Alexander-Arnold berbicara bersama saat mereka bersiap melakukan tendangan bebas selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Bayer Leverkusen di stadion Anfield, di Liverpool, Inggris barat laut, pada tanggal 5 November 2024.AFP/PAUL ELLIS Penyerang Liverpool Mohamed Salah (kiri) dan Trent Alexander-Arnold berbicara bersama saat mereka bersiap melakukan tendangan bebas selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Bayer Leverkusen di stadion Anfield, di Liverpool, Inggris barat laut, pada tanggal 5 November 2024.

Trent sempat menjadi sorotan publik Anfield setelah keputusannya pindah ke Real Madrid diumumkan.

Dalam laga kontra Arsenal pada April lalu, sebagian suporter mencemoohnya. Meski begitu, pemain 26 tahun itu tak menyimpan rasa kesal.

“Bagaimana pun sambutan saya nanti adalah keputusan para penggemar,” ucapnya.

“Apa pun yang terjadi, perasaan saya terhadap Liverpool tidak akan berubah.”

Alexander-Arnold juga mengungkap masih menjalin komunikasi dengan beberapa mantan rekan setim seperti Mohamed Salah, Ibrahima Konate, dan Andy Robertson.

Ia menilai hubungan tersebut menjadi bukti ikatan kuat yang terbangun selama kariernya di Liverpool.

Pertemuan Liverpool vs Real Madrid di Anfield pun menjadi momen emosional bagi sang bek kanan Los Blancos itu.

Ini sekaligus kesempatan bagi Trent untuk kembali menunjukkan performa terbaik melawan klub yang sudah membesarkannya.

Tag:  #trent #alexander #arnold #janjikan #untuk #fans #liverpool #saat #mudik #anfield

KOMENTAR