863
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sedang membahas politik 2024 bersama Jokowi.
12:22
8 Januari 2024
Diisukan Tak Netral Usai Bertemu Prabowo, Begini Jawaban Presiden
- Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah melakukan pertemuan dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Airlangga Hartarto dan Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan. Pertemuan itu digelar terpisah, dengan agenda dibalut dengan suasana makan bersama. Sebagian pihak menarasikan bahwa Presiden Jokowi tak bersikap netral pada pemilu 2024. Jokowi hanya merespons diplomatis. "Wong ketemu malam hari, ketemu hari libur kan dan makan juga," kata Jokowi usai peresmian jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor, Kota Depok, Senin (8/1). Jokowi mengaku ada pembicaraan mengenai pilpres 2024 bersama Prabowo. Namun, mantan Gubernur DKI Jakarta itu enggan membeberkan detilnya. "Bahas pemerintahan ada, bahas pilpres juga ada," tegasnya. Sebagaimana diketahui, Presiden Jokowi menggelar pertemuan dengan Menteri Pertahanan (Menhan) RI, Prabowo Subianto dengan agenda makan malam di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada Jumat (5/1) malam. Setelah itu, Presiden Jokowi juga bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto di Istana Kepresidenan Bogor pada Sabtu (6/1) pagi. Bahkan, Presiden Jokowi juga turut bertemu dengan Mendag Zulkifli Hasan di sebuah restoran, di Kota Bogor, Minggu (7/1) siang. Selain menjabat sebagai menteri, Zulhas dan Airlangga merupakan ketua umum partai politik (parpol) yang mendukung Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.
Editor: Estu Suryowati
Tag: #diisukan #netral #usai #bertemu #prabowo #begini #jawaban #presiden