Namanya Masuk Bursa Cagub Jateng, Ahmad Luthfi Rela Lepas Jabatan Kapolda Jawa Tengah
Potret Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi selepas menghadiri press conference pengungkapan kasus. Rabu (24/4/24) [Suara.com/Ikhsan]
12:40
24 Juni 2024

Namanya Masuk Bursa Cagub Jateng, Ahmad Luthfi Rela Lepas Jabatan Kapolda Jawa Tengah

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Ahmad Luthfi, memastikan rela melepas jabatannya di Polri setelah nantinya pasti diusung oleh partai politik sebagai calon gubernur Jateng di Pilkada 2024.

“Yo jelas dong,” kata Luthfi di Mabes Polri, Senin (24/6/2024).

Meski demikian, Luthfi belum mau mundur dari jabatannya saat ini. Ini dikarenakan namanya baru sebatas pemberitaan karena belum ada parpol yang secara tegas memberikan rekomendasi.

“Nanti lihat situasi,” ucapnya.

Baca Juga: Pendidikan Siti Atikoh Tak Kalah dari Ganjar, Kini Puncaki Elektabilitas Cawagub Jateng

Saat ini, lanjut Luthfi, belum ada partai politik yang melakukan komunikasi dengannya. Meski Luthfi memiliki elektabilitas yang tinggi untuk wilayah Jawa Tengah.

“Belum, belum,” ucapnya.

Luthfi kekinian masih melakukan dinas kewilayahan seperti biasa layaknya seorang anggota polisi. Namun, jika masyarakat lebih menghendakinya sebagai Gubernur Jawa Tengah, maka dengan senang hari dirinya bakal melaksanakan.

“Kami masih dinas ya. Kalau memang itu aspirasi masyarakat yang masyrakat menilai. Tapi selama ini saya masih dinas ya kami melaksanakan kegiatan dinas ya,” tandasnya.

Sebelumnya duet Ahmad Luthfi dan Siti Atikoh disebut-sebut berpeluang besar memenangkan Pilgub Jateng 2024.

Baca Juga: Duet Ahmad Luthfi-Siti Atikoh Berpeluang Menangi Pilgub Jateng 2024, Ini Hasil Surveinya

Pendiri Kanigoro Network, Joko Kanigoro menjelaskan, dalam surveinya melakukan simulasi dua pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilgub Jateng.

Irjen Pol Ahmad Luthfi dan Siti Atikoh. [Suara.com/dok]Irjen Pol Ahmad Luthfi dan Siti Atikoh. [Suara.com/dok]

Dalam simulasi ini, Ahmad Luthfi menjadi calon gubernur paling kuat saat ini. Elektabilitas Ahmad Luthfi selalu unggul jika dipasangkan dengan dua figur tokoh calon wakil gubernur berdasarkan aspirasi publik yaitu Siti Atikoh dan Taj Yasin mengalahkan Hendrar Prihadi maupun calon lainnya.

"Dalam Simulasi I, pasangan Ahmad Luthfi – Siti Atikoh atau Ahmad Luthfi – Taj Yasin dinilai pasangan paling ideal sebagai Calon Gubernur – Wakil Gubernur Jawa Tengah. 36,1% responden merespon positif pasangan Ahmad Luthfi – Siti Atikoh dan 32,8% terhadap Ahmad Luthfi – Taj Yasin," kata Joko Kanigoro, Jumat (21/6/2024).

Joko memaparkan, menurut responden pasangan Ahmad Luthfi-Siti Atikoh merupakan pasangan paling ideal. Keduanya dinilai memiliki kapasitas untuk memimpin Jawa Tengah ke depan.

"Sementara pada simulasi II, hanya 31,3% responden yang merespon positif simulasi Hendrar Prihadi jika berpasangan dengan Siti Atikoh dan 29,4% jika dipasangkan dengan Taj Yasin. Dari kedua simulasi tersebut, Ahmad Luthfi tetap unggul baik berpasangan dengan Siti Atikoh maupun Taj Yasin," imbuh Joko Kanigoro.

Joko Kanigoro menilai ada beberapa alasan kenapa Siti Atikoh dinilai paling diharapkan oleh publik untuk mendampingi Luthfi dikontestasi elektoral November mendatang.

Pertama, karena keduanya dinilai memiliki pengalaman dalam sekala Provinsi Jawa Tengah sehingga keduanya dinilai akan mampu menjalankan roda pemerintahan di Jawa Tengah.

"Kedua, Siti Atikoh merupakan figur tokoh berlatarbelakang santri yang bergender perempuan yang akan menciptakan keseimbangan kepemimpinan dan keselarasan antara laki-laki dan perempuan, nasionalis dan agama serta Polri dengan PNS yang memiliki kemampuan dalam penataan birokrasi untuk menciptakan pemerintahan yang bersih, berdedikasi dan memiliki etos kerja yang bagus," papar Joko Kanigoro.

Selain itu, lanjut Joko Kanigoro meskipun masih samar publik mengetahui bahwa Ahmad Luthfi merupakan pejabat yang sangat dekat dengan Presiden Jokowi.

Sementara Atikoh adalah istri dari Ganjar Pranowo yang dalam berkontestasi di Pilpres kemarin merupakan lawan dari Gibran putra Jokowi.

"Melalui Pilgub Jawa Tengah publik berharap dengan dipasangkannya Ahmad Luthfi dan Siti Atikoh akan menjadi momentum rekonsiliasi antara Jokowi dan Ganjar Pranowo untuk kepentingan keharmonisan politik antara kedua tokoh politik tersebut," urai Joko Kanigoro.

Editor: Dwi Bowo Raharjo

Tag:  #namanya #masuk #bursa #cagub #jateng #ahmad #luthfi #rela #lepas #jabatan #kapolda #jawa #tengah

KOMENTAR