Dandim 1702/Jayawijaya Tegaskan Dukung Pembangunan Papua Pegunungan saat Bertemu Wamendagri Ribka Haluk
Jajaran Kodim 1702/Jayawijaya menyambut kedatangan Wamendagri Ribka Haluk. (Kodam XVII/Cenderawasih)
11:32
19 November 2024

Dandim 1702/Jayawijaya Tegaskan Dukung Pembangunan Papua Pegunungan saat Bertemu Wamendagri Ribka Haluk

 

- Komandan Kodim 1702/Jayawijaya Letkol Arh Reza Ch. A. Mamoribo menyambut kedatangan Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Ribka Haluk di Bandar Udara Wamena, Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan. Dalam kesempatan tersebut, dia menegaskan dukungan kepada pemerintah untuk terus membangun Papua Pegunungan. 

”Selamat datang Wamendagri Ibu Ribka Haluk di Lembah Baliem, semoga kedatangan Wamendagri ini dapat meningkatkan kerja sama dan sinergitas untuk membangun semangat menjalankan tugas kedepannya guna membantu memajukan wilayah Provinsi Papua Pegunungan, khususnya Kabupaten Jayawijaya,” ungkap perwira menengah TNI AD itu sebagaimana dikutip dari keterangan resmi Selasa (19/11).

Lebih lanjut Letkol Reza menyampaikan bahwa seluruh Forkopimda Provinsi Papua Pegunungan dan Forkopimda Kabupaten Jayawijaya akan menjalin kerja sama dan sinergi dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Tujuannya tidak lain untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Papua Pegunungan dan Kabupaten Jayawijaya. 

”Kami tentu berharap kunjungan ini dapat memperkuat hubungan baik antara TNI, khususnya Kodam XVII/Cenderawasih dengan Kemendagri demi kepentingan bersama dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah Papua Pegunungan,” terang dia. (*)

 

Editor: Dinarsa Kurniawan

Tag:  #dandim #1702jayawijaya #tegaskan #dukung #pembangunan #papua #pegunungan #saat #bertemu #wamendagri #ribka #haluk

KOMENTAR