Tak Masalah Isu Konflik Wadas Diangkat ke Debat Pilpres, PDIP: Ganjar Bukan Pemimpin yang Lari dari Tanggung Jawab
Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo saat menghadiri panen raya bandeng di Desa Tanjung Pakis, Kecamatan Pakis Jaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Minggu (14/1).
09:48
15 Januari 2024

Tak Masalah Isu Konflik Wadas Diangkat ke Debat Pilpres, PDIP: Ganjar Bukan Pemimpin yang Lari dari Tanggung Jawab

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto tak mempermasalahkan isu soal konflik Wadas diangkat ke dalam debat keempat Pilpres 2024. Pasalnya, konflik Wadas sempat menyita perhatian publik saat calon presiden (capres) Ganjar Pranowo masih menjabat Gubernur Jawa Tengah.   "Oh tidak (khawatir). Di situ justru menunjukkan kapasitas kepemimpinan Pak Ganjar dalam menyelaraskan program nasional dan juga kepentingan rakyat. Kan semua diselesaikan dengan dialog, dengan penuh tanggung jawab," kata Hasto kepada wartawan, Senin (15/1).   Hasto menekankan, semua persoalan bisa diselesaikan dengan dialog dan tanggung jawab. Ia menegaskan, Ganjar bukan seorang yang lari dari tanggung jawab.  

  "Pak Ganjar bukan sosok pemimpin yang lari dari tanggung jawab. Maka Pak Ganjar tak pernah menyalahkan siapapun," ucap Hasto.   Menurut Hasto, jika pada acara debat saja sudah menyalahkan pihak lain, ia khawatir jika memimpin pemerintahan nantinya akam banyak pihak yang disalahkan.   "Kalau debat menyalahkan orang lain, apalagi kalau kebijakan pemerintah nanti mengandung risiko, pasti nanti cenderung menyalahkan orang lain. Kalau Pak Ganjar bertanggung jawab," tegas Hasto.  

  Senada juga disampaikan, Ganjar Pranowo yang tak mempermasalahkan isu proyek pembangunan bendungan Wadas di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah diangkat ke dalam debat keempat Pilpres 2024. Sebab, debat keempat yang akan menampilkan masing-masing cawapres akan mengangkat tema pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa.   "Sebaiknya dibahas (isu soal Wadas), karena tadi saya ceritakan ke kawan-kawan yang ada di ruangan ini bertanya tentang semen Rembang yang saya selesaikan, meskipun itu bukan program Pemprov," ucap Ganjar di usai menghadiri acara bertema 'Menantang Ganjar Pranowo' di Pos Bloc, Jakarta Pusat, Minggu (14/1).   Ganjar menegaskan, pembangunan bendungan Wadas merupakan proyek strategis nasional (PSN), tetapi dirinya punya beban tanggung jawab untuk menyelesaikannya.  

  "Wadas itu saya selesaikan, itu PSN. Karena kami dilatih bertanggungjawab ya dan selesai, insya Allah selesai," tegas Ganjar.   "BPN membantu menyiapkan dananya, nah kami menyelesaikan itu dengan baik," sambungnya.  

Editor: Banu Adikara

Tag:  #masalah #konflik #wadas #diangkat #debat #pilpres #pdip #ganjar #bukan #pemimpin #yang #lari #dari #tanggung #jawab

KOMENTAR