Pesan Ganjar kepada Pendukungnya: Pelangi Tidak Indah Hanya Satu Warna
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo di DBL Arena, Surabaya, Sabtu (13/1/2024).(Kompas.com/Andhi Dwi)
07:00
14 Januari 2024

Pesan Ganjar kepada Pendukungnya: Pelangi Tidak Indah Hanya Satu Warna

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengajak para pendukungnya mengedepankan Bhinneka Tunggal Ika yang berarti berbeda-beda tetapi tetap satu agar Pemilu 2024 berjalan damai.

Ganjar pun menggambarkan perbedaan itu bagaikan pelangi yang memiliki banyak warna, namun justru itulah yang membuat keindahan.

"Bapak, ibu, pelangi itu tidak indah hanya satu warna. Dan sekian warna yang ada di pelangi itulah yang bikin mata kita menjadi bersinar sinar. Otak kita merekam sebuah keindahan, dan hati kita merasakan kebahagiaan," kata Ganjar di hadapan para pendukungnya di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (13/1/2024) malam.

Ganjar mengatakan, makna perbedaan yang indah itu akan tercermin dalam pemerintahannya kelak.

Kemudian, ia juga mengaku akan terus mempertahankan kebhinnekaan di Indonesia jika kelak terpilih menjadi Presiden RI.

"Dan itulah yang hari ini yang harus kita pertahankan. Itulah hari ini makna di dalam pemerintahan, makna di dalam kepemimpinan, dan melindungi segenap warga bangsa dan seluruh Tanah Air," ungkapnya.

Mantan Gubernur Jawa Tengah ini mencontohkan bagaimana kepemimpinan Indonesia pernah dinakhodai oleh seorang bapak pluralisme, yaitu Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

Saat berziarah ke makam Gus Dur di Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, Ganjar mengaku selalu tersentuh.

Fokus perhatiannya selalu tertuju pada batu nisan Gus Dur yang dinilai menarik.

"Selalu yang bikin merinding adalah ketika duduk bersimpuh dan takbir mau dimulai, pandangan saya selalu menatap nisan Gus Dur, merinding saya," katanya.

"Itu nisan yang sangat jarang kita temukan. Karena di sana ada bahasa Arab, bahasa Tiongkok, bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Seorang tokoh pahlawan kemanusiaan yang lahir di republik ini untuk menyatukan Indonesia. Maka hidup keberagaman itu dengan nyata," katanya lagi.

Editor: Nicholas Ryan Aditya

Tag:  #pesan #ganjar #kepada #pendukungnya #pelangi #tidak #indah #hanya #satu #warna

KOMENTAR