Tak Henti Dzikir dan Sholawat, Begini Reaksi Tak Terduga Umi Pipik saat Egy Maulana Berhasil Bobol Gawang Vietnam
Egy Maulana Vikri (Kanan) Saat Menjebol Gawang Vietnam. (pssi.org)
10:52
22 Maret 2024

Tak Henti Dzikir dan Sholawat, Begini Reaksi Tak Terduga Umi Pipik saat Egy Maulana Berhasil Bobol Gawang Vietnam

Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3/2024) malam.

Kemenangan itu berhasil diraih berkat gol yang dihantarkan oleh Egy Maulana Vikri pada menit ke-52 dan menghantar kemenangan Indonesia 1-0 melawan Vietnam.

Berkat gol tersebut, Garuda meraih tiga poin untuk selanjutnya bertandang ke Stadion My Dinh di Hanoi, Vietnam, pada Selasa (26/3/2024).

Pipik Dian Irawati Popon atau yang lebih dikenal dengan Umi Pipik, rupanya ikut menyaksikan secara langsung pertandingan tersebut. Ia sengaja hadir untuk memberi dukungan terhadap menantunya, Egy Maulana.

Bahkan Umi Pipik sempat mengabadikan momen detik-detik Egy Maylana membobol gawang Vietnam. Momen itu lantas diunggah Umi Pipik lewat akun media sosial instagram peribadinya.

"Detik-detik mantu nge goalin, alhamdulillah, allahumma sholli ala muhammad," kata Umi Pipik, dikutip Jumat.

Rupanya, ini pengalaman pertama bagi Umi Pipik menonton pertandingan sepak bola di stadion. Ia pun mengagu deg-degkan, namun tak henti-hentinya berdzikir.

"Baru kali ini diajak anak nonton bola dan sungguh deg2an. dzikir sholawat terus," katanya.

Umi Pipik sempat erasa khawatir jika menantu kesayangannya itu akan mengalami cidera. Beruntung, bukan cidera yang dialami oleh suami Adiba Khanza itu, melainkan kemenangan untuk Indonesia.

"Takut mantunya jatuh cedera lg.. Tapi namanya main bola ya gitu ya pasti ada jatuhnya," kata Umi.

Sontak saja, Umi Pipik tampak begitu senang saat Egy berhasil mencetak gol. Bahkan, Umi Pipik yang dikenal kalem dan sangat alim tampak cukup histeris saat menyaksikan momen tersebut.

Reaksi Umi Pipik pun cukup berbeda dari sikap pendakwah itu sehari-hari. Bagaimana tidak, kebanggaan yang begitu besar dan rasa syukur yang tak henti-henti tentu membuat Umi Pipik begitu senang.

Bukan cuma Umi Pipik, Adiba juga tampak histeris melihat suaminya berhasil mencetak gol. Bahkan reaksi Adiba itu sempat menjadi sorotan warganet.

"Ternyata istri nya seheboh itu ya ummi," komentar warganet.

"heboh dan deg2an senang," kata Umi Pipik membalas.

Editor: Bella

Tag:  #henti #dzikir #sholawat #begini #reaksi #terduga #pipik #saat #maulana #berhasil #bobol #gawang #vietnam

KOMENTAR