Hindari Konflik! Ini 3 Cara Bikin Hubungan Tanpa Drama yang Mudah dan Sederhana agar Tetap Langgeng
Ilustrasi hubungan yang langgeng (freepik.com)
12:08
11 Oktober 2024

Hindari Konflik! Ini 3 Cara Bikin Hubungan Tanpa Drama yang Mudah dan Sederhana agar Tetap Langgeng

Drama dalam hubungan adalah salah satu penghalang utama bagi pasangan yang saling mencintai. Kehadirannya yang berulang kali mengaburkan keindahan dan kedekatan antara pasangan.

Sebuah hubungan yang sehat dibangun di atas fondasi saling pengertian, penghormatan, dan dukungan.

Meskipun konflik tidak bisa dihindari, cara kita menangani situasi tersebut akan sangat menentukan keberlangsungan hubungan itu sendiri.

Merangkum psychologytoday.com, berikut ini beberapa cara untuk membuat hubungan antar pasangan tanpa drama yang mudah dan sederhana supaya tetap langgeng.

Kamu dapat mempraktikkannya bersama pasangan guna mencapai hubungan yang lebih harmonis.

1. Kelola pikiran-pikiran negatif tentang pasangan

Jika kamu terus-menerus meyakinkan diri bahwa pasangan tidak bertanggung jawab dan malas, apa yang akan kamu rasakan terhadap mereka? Tentu saja akan muncul perasaan negatif.

Kamu akan merasa seolah-olah berhubungan dengan seseorang yang tidak bertanggung jawab dan malas. Bagaimana mungkin perasaan itu tidak muncul?

Seperti yang dijelaskan dalam buku berjudul, Why Can't You Read My Mind? Apabila pikiranmu selalu berfokus tentang pasangan yang bermasalah, kamu akan lebih melihat kejadian yang mendukung keyakinan tersebut dan merasa buruk terhadap diri sendiri karena membiarkannya memperburuk hubungan.

Selain itu, kamu juga akan merasa buruk pada pasangan, karena merasa bahwa merekalah yang menghambat impianmu. Pola pikir negatif yang muncul terhadap diri sendiri dan orang lain seringkali dimulai sejak masa kecil.

Sementara itu, pasangan yang bahagia mempunyai cara berpikir yang lebih baik, realistis, dan sehat tentang satu sama lain. Cara berpikir ini membantu mereka dalam komunikasi, penyelesaian masalah, dan meningkatkan romansa.

Kunci keberhasilan hubungan terletak pada satu hal, yakni menyakinkan diri dan membuat pikiran negatif yang tidak benar terhadap pasangan.

2. Lakukan kebaikan

Salah satu cara efektif dalam menjaga hubungan tetap segar adalah dengan melakukan tindakan kebaikan secara berbeda untuk pasanganmu setiap bertemu.

Tindakan kecil yang mempunyai dampak positif ini akan membuatmu dan pasangan menjadi semakin dekat.

Kamu juga dapat mengupayakan guna melakukan setidaknya satu hal baik setiap hari, seperti memberikan pijatan punggung selama 10 hingga 20 menit, menyiapkan camilan kesukaan mereka, atau membacakan buku dengan suara yang tepat sambil mendengarkan musik favorit bersama.

3. Mulailah dengan empati untuk percakapan yang tenang dan konstruktif

Setiap kali muncul masalah, besar kemungkinan bahwa kamu dan pasangan memiliki andil dalam situasi tersebut.

Apabila kamu terus-menerus saling menyalahkan, maka kalian berdua akan menghindari tanggung jawab dan semakin sering saling menyalahkan.

Kondisi ini memicu semakin banyak energi negatif dan drama yang tercipta. Sebaliknya, coba introspeksi dan pahami apa yang mungkin dialami oleh pasanganmu sebelum menyalahkan mereka.

Lakukanlah percakapan yang tenang, rasional, dan jujur. Semakin baik kamu mampu berbicara dengan tenang, semakin kecil kemungkinan ego akan merusak segalanya dengan drama.

Demikian beberapa cara untuk membuat hubungan antar pasangan tanpa drama yang mudah dan sederhana supaya tetap langgeng. Dengan menghindari hubungan yang buruk, maka kualitas hubungan akan menjadi lebih baik.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #hindari #konflik #cara #bikin #hubungan #tanpa #drama #yang #mudah #sederhana #agar #tetap #langgeng

KOMENTAR