Ketua Komisi X: Fenomena TNI Masuk Kampus Perlu Didalami Lebih Dulu
Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian(Dok.DPR RI)
01:08
22 April 2025

Ketua Komisi X: Fenomena TNI Masuk Kampus Perlu Didalami Lebih Dulu

- Ketua Komisi X DPR, Hetifah Sjaifudian mengaku belum bisa bersikap soal fenomena TNI masuk ke kampus atau perguruan tinggi.

Ia mengaku akan mendalami apa yang terjadi sebenarnya terkait fenomena itu terlebih dulu sebelum menyatakan sikap.

"Ya, jadi kalau saya tentu saja tadi kita harus dalami terlebih dahulu ya," kata Hetifah ditemui di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat, Senin (21/4/2025) malam.

Bukan tanpa sebab, Hetifah berpandangan bahwa segala sikap yang diputuskan harus berdasarkan kecukupan data dan informasi.

"Jadi kita tidak boleh membuat suatu kesimpulan ataupun keputusan tanpa mendalami," imbuhnya.

Ketua DPP Partai Golkar itu kemudian ditanya apakah mungkin Komisi X berkomunikasi ke Komisi I DPR untuk memanggil TNI guna memberi penjelasan akan fenomena tersebut.

Namun sekali lagi Hetifah enggan berandai-andai dan memilih menunggu proses yang ada dengan mendalaminya lebih dulu.

"Jadi nanti tentu saja ada proses untuk kita membahas hal ini dan jika memang diperlukan apapun masalahnya, bukan tidak mungkin kita melakukan pertemuan-pertemuan gabungan (Komisi X dengan Komisi I DPR)," ungkap Hetifah.

Dia kemudian mencontohkan bagaimana Komisi X juga melibatkan mitra kerja komisi lain, yaitu Kementerian Agama untuk membahas Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (UU Sisdiknas).

"Misalnya seperti Undang-Undang Sisdiknas karena juga akan melibatkan misalnya contohnya Kementerian Agama supaya bukan hanya pendidikan di lingkungan Mendikdasmen, tapi juga madrasah-madrasah itu terkait dan memiliki standar yang sama," sebut Hetifah.

"Tentu kita bisa nanti berhubungan ataupun mengundang teman-teman dari Kementerian Agama. Jadi tidak ada masalah selama itu diperlukan pada prinsipnya kita bisa berkomunikasi atau harus berkoordinasi," lanjutnya.

Sebelumnya diberitakan, beredar kabar viral di media sosial tentara masuk kampus, salah satunya terjadi di Universitas Indonesia (UI) saat ada kegiatan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM).

Pihak rektorat UI menyatakan tidak mengundang TNI masuk area kampusnya. Pihak TNI menyatakan anggotanya yang merupakan Danrem 0508/Depok datang ke UI pada 16 April malam itu karena terlebih dahulu diundang seorang mahasiswa dan pihak keamanan UI.

Sebelumnya, fenomena tentara masuk kampus juga terjadi di tempat lain, termasuk di Merauke, kampus Universitas Udayana, dan UIN Walisongo di Semarang.

Tag:  #ketua #komisi #fenomena #masuk #kampus #perlu #didalami #lebih #dulu

KOMENTAR