Natalius Pigai Imbau Vokalis Sukatani Novi Lapor Kanwil HAM Jateng terkait Pemecatannya sebagai Guru
PEMECATAN VOKALIS SUKATANI - Postingan Menteri Hak Asasi Manusia (HAM), Natalius Pigai soal pemecatan vokalis Band Sukatani, Novi Citra Indriyati sebagai guru, Minggu (23/2/2025). Natalius menyarankan agar Novi melapor ke Kanwil Jawa Tengah terkait pemecatannya. 
08:17
23 Februari 2025

Natalius Pigai Imbau Vokalis Sukatani Novi Lapor Kanwil HAM Jateng terkait Pemecatannya sebagai Guru

- Menteri Hak Asasi Manusia (HAM), Natalius Pigai meminta agar vokalis Sukatani, Novi Citra Indriyati melaporkan kasus pemecatannya ke Kanwil Kementerian HAM Jawa Tengah.

"Soal pemecatan Novi Citra silakan laporkan kepada kami di kantor wilayah Jawa Tengah atau langsung ke Kantor Pusat Kementerian HAM," kata Natalius Pigai mengutip dari akun instagram miliknya, @NataliusPigai2.

Postingan Natalius Pigai ini juga sudah terkonfirmasi langsung.

Natalius mengatakan pihaknya akan melakukan pengecekan terkait informasi pemecatan Novi Citra Indriyati sebagai guru.

Novi Citra Indriyati alias Twister Angel sebelumnya mengajar di SDIT Mutiara Hati, Desa Purworejo, Kecamatan Purwareja Klampok, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Dia dipecat buntut viral lagu 'bayar bayar bayar' dan permintaan maaf lewat akun Instagram @sukatani.band kepada institusi Polri.

"Staf saya dari Kanwil Jawa Tengah akan cek kebenaran informasi jika benar vokalis Sukatani Novi Citra Indriyati dipecat sebagai guru," kata Natalius.

Natalius menambahkan pihaknya menolak pemecatan tersebut lantaran pemerintah konsisten memastikan perlindungan dan penghormatan hak asasi manusia.

"Kami akan menolak karena pemerintah konsisten memastikan perlindungan dan penghormatan HAM setiap warga negara Indonesia," ujarnya.

Apalagi kata Natalius, baik pihak Sukatani maupun Kepolisian sudah meminta maaf.

Pelanggaran Kode Etik

Sebelumnya, Kepala Sekolah SDIT Mutiara Hati, Eti Endarwati mengakui pihaknya memberhentikan Novi Citra Indriyati, vokalis band Sukatani sebagai guru.

SUKATANI MINTA MAAF - Anggota Sukatani Band, Muhammad Syifa Al Ufti atau Electroguy (gitaris) dan Novi Citra Indriyati atau Twister Angel (vokalis) meminta maaf kepada institusi Polri atas lagunya yang berjudul Bayar Bayar Bayar melalui akun Instagram @sukatani.band, Kamis (20/2/2025). Kabar terbaru Novi Citra Indriyati sudah diberhentikan sebagai guru SD di Banajarnegara. SUKATANI MINTA MAAF - Anggota Sukatani Band, Muhammad Syifa Al Ufti atau Electroguy (gitaris) dan Novi Citra Indriyati atau Twister Angel (vokalis) meminta maaf kepada institusi Polri atas lagunya yang berjudul Bayar Bayar Bayar melalui akun Instagram @sukatani.band, Kamis (20/2/2025). Kabar terbaru Novi Citra Indriyati sudah diberhentikan sebagai guru SD di Banajarnegara. (Tribunjateng.com/ Instagram @sukatani.band)

"Betul diberhentikan, tetapi yang jadi masalah adalah bukan lagu dan terkait peristiwa viralnya," kata Eti Endarwati saat dihubungi Tribunbanyumas.com, Sabtu (22/2/2025). 

Menurut pihak sekolah, Novi Citra Indriyati diberhentikan sebagai guru sejak Kamis (6/2/2025) lalu. 

Pemberhentian Novi Citra Indriyati tersebut jauh sebelum viral lagu 'bayar bayar bayar' dan permintaan maaf lewat akun Instagram @sukatani.band kepada institusi Polri.

Eti Endarwati menegaskan pemberhentian Novi Citra Indriyati sebagai guru tak terkait dengan lagu Bayar Bayar Bayar yang dibawakan Band Sukatani.

Namun lebih kepada pelanggaran kode etik.

"Yang dilanggar adalah kode etiknya terutama yang berkaitan dengan syariat Islam," ucapnya. 

Dia mengatakan sebagai institusi swasta yang punya kode etik dan aturan hal itu wajib berlaku dan dipatuhi semua termasuk guru-guru.

"Jadi ada aturan yang berlaku untuk semua dan ada kode etik kepada guru-guru kami." 

"Adapun pelanggaran kode etik yang paling mendasar adalah terbukanya aurat guru," jelasnya. 

Alasan itulah yang menjadi dasar pemberhentian Novi sebagai guru. 

Kepala sekolah tidak menampik memang pemberhentian langsung dilakukan kepada Novi Citra Indriyati pada Februari 2025 lalu. 

"Kode etik sudah disosialisasikan di awal mendaftar dan dari awal beliau sudah tahu konsekuensinya. Jadi kita menemukan di sosmed beliau ada bagian aurat yang terbuka," ucapnya. 

Diketahui Vokalis band Sukatani, Novi Citra Indriyati melamar menjadi guru kisaran pada tahun 2020/2021. 

Ia resmi menjadi bagian dari SDIT Mutiara Hati pada 2022. 

Dulunya Novi adalah guru wali kelas. 

Pihak sekolah menegaskan pihaknya bukan melarang pada aspek musik yang ditekuni akan tetapi ada persoalan kode etik yang sudah dilanggar. 

"Beliau mengajar baik, cuman namanya guru tidak hanya punya kompetensi saja tapi ada nilai-nilai yang kalau melanggar aturan harus dipatuhi dengan segala konsekuensinya dan beliau sudah menyadari itu," katanya. 

Pihak sekolah juga merasa kaget dengan peristiwa viral tersebut.

Pihak sekolah sudah memberikan keterangan dan surat pengalaman mengajar kepada yang bersangkutan. 

"Kita sudah buatkan keterangan pernah mengajar cuma belum diambil. Apabila diperlukan di dunia pendidikan nantinya," ungkapnya. 

Awal Mula Viral Lagu Bayar Bayar Bayar

Sebelumnya lagu 'Bayar Bayar Bayar' yang memiliki lirik sindiran keras kepada Polisi di Indonesia menuai kontroversi.

Band Sukatani telah menyampaikan permintaan maaf lewat akun Instagram @sukatani.band, kepada institusi Polri.

Belakangan Divisi Propam Mabes Polri pun turun tangan mengusut dugaan intimidasi terhadap band punk bernama Sukatani karena lagu "Bayar Bayar Bayar".

Disebut ada 4 anggota polisi diperiksa Biro Paminal Divisi Propam Polri.

4 polisi yang diperiksa tersebut merupakan anggota Direktorat Reserse Siber (Ditressiber) Polda Jawa Tengah (Jateng).

Keempat polisi itu tercatat aktif sebagai anggota Subdit I Ditressiber Polda Jateng.

Para anggota Siber tersebut diduga menemui band Sukatani di Banyuwangi pada Kamis (20/2/2025).

Selepas pertemuan itu, muncul video klarifikasi dan penarikan karya lagu berjudul "Bayar Bayar Bayar" dari band asal Purbalingga itu.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Artanto, memastikan Band Sukatani diperbolehkan apabila ingin menyanyikan lagu Bayar Bayar Bayar di setiap festival musik.

"Iya monggo aja," kata Artanto dalam video yang diterima awak media.

Sukatani kemudian dipersilakan untuk kembali membawakan lagu Bayar Bayar Bayar dalam aksi panggung mereka.

Begitu pun untuk mengedarkan karya tersebut dalam semua platform.

"Engga ada, bebas mereka, silakan (dibawakan dalam aksi panggung)," ujarnya.

"Monggo aja (kembali diedarkan), bebas tidak ada masalah sama kita," lanjut Kombes Artanto.

Dalam hal ini Polri sangat menghargai ekspresi dalam bentuk seni yang memberikan kritik membangun.

"Kita menghargai ekspresi dan yang memberikan kritik membangun kepada Polri itu menjadi teman Bapaknya Kapolri, kita hargai," tandasnya. 

Sumber: (TribunBanyumas.com/Permata Putra Sejati) (Tribunnews.com/Wik)

Tag:  #natalius #pigai #imbau #vokalis #sukatani #novi #lapor #kanwil #jateng #terkait #pemecatannya #sebagai #guru

KOMENTAR