Antusias Dengar Janji RIDO akan Diumrahkan Gratis, Marbot di Jakarta Minta Kuota Ditambah
Calon Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil, melakukan silaturahmi dengan Dewan Masjid Indonesia (DMI) di Papanggo, Jakarta Utara,Senin (30/9/2024). (Fedrik Tarigan/ Jawa Pos)
20:56
2 Oktober 2024

Antusias Dengar Janji RIDO akan Diumrahkan Gratis, Marbot di Jakarta Minta Kuota Ditambah

 

 

 

- Program umrah gratis untuk marbot yang dijanjikan Paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), membuat para marbot di Jakarta mengaku senang. Mereka mengharap-harap segera dapat giliran, karena program itu sejatinya sudah ada sejak periode gubernur Anies Baswedan. 

"Sebenarnya ini kan sudah lama ada ya. Sejak zaman Pak Anies. Tapi saya belum dapat giliran. Mudah-mudahan di zaman Pak Ridwan Kamil nanti saya kebagian gilirannya," kata marbot Masjid Attaqwa Rawamangun, Jakarta Timur, Jerry Harahap kepada wartawan, Rabu (2/10).   Pak Har, panggilannya, mengaku sangat senang dengan adanya program umrah gratis bagi marbot masjid.     "Ya seneng banget. Mudah-mudahan saya dapat giliran, bisa diberangkatkan umrah secara gratis," imbuhnya.    Senada dengan itu, pengurus DKM atau Takmir Masjid Attaqwa, Mohammad Rosyid, mengatakan bahwa program umrah gratis bagi marbot dan takmir masjid itu menjadi harapan semua marbot.   "Ini program bagus banget. Dari beberapa masjid yang saya sempat isi khutbah atau kajian, mereka para pengurusnya bilang, program ini bagus dan harus diteruskan oleh gubernur Jakarta setelah Pak Anies," ungkapnya.   Rosyid berharap, program yang sudah baik tersebut dapat dilanjutkan oleh Ridwan Kamil, jika nanti terpilih jadi Gubernur Jakarta.   "Pak RK harus melanjutkan program ini. Para marbot, takmir masjid dan keluarganya, pasti sangat Bahagia," tuturnya.   "Apalagi, jika kuotanya ditambah, supaya kesempatan atau peluangnya juga makin besar. Satu lagi, uang sakunya juga ditambah," pungkasnya.   

  Sebelumnya, Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) berjanji akan memperjuangkan aspirasi agar marbot masjid dapat menjalankan umrah maupun haji nantinya. Hal itu merespons permintaan Dewan Masjid Indonesia (DMI) saat dikunjungi RK.   "Salah satu yang nanti diperjuangkan adalah program umrah-haji buat marbot ya, pengurus masjid termasuk pengurus DMI-nya juga," ujarnya kepada wartawan, Senin (30/9).   Ia mengatakan bahwa hal itu adalah upaya untuk menghargai keringat para pengurus masjid yang tak kenal libur dalam melakukan tugasnya memakmurkan masjid.   "Ketua, sekretaris, bendahara yang memang satu minggu tidak libur juga," tuturnya.  

 

Editor: Kuswandi

Tag:  #antusias #dengar #janji #rido #akan #diumrahkan #gratis #marbot #jakarta #minta #kuota #ditambah

KOMENTAR