



Empat Kapal Perang Kelas Parchim Segera Pindah Tugas dari Surabaya ke Tanjung Pinang
- TNI AL bakal mengalihoperasikan beberapa kapal perang dari Komando Armada (Koarmada) II yang bermarkas di Surabaya, Jawa Timur ke Koarmada I yang bermarkas di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau (Kepri). Informasi tersebut disampaikan oleh Panglima Koarmada II Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo kepada jajarannya sebagaimana dikutip oleh JawaPos.com pada Selasa (1/10).
Dalam kesempatan tersebut, perwira tinggi (pati) bintang dua Angkatan Laut tersebut menyampaikan bahwa seluruh personel Koarmada II harus lebih siap untuk menghadapi tantangan ke depan. Dia juga mengimbau seluruh komandan satuan dan komandan KRI tidak henti merawat dan menyiapkan kapal-kapal perang mereka dengan lebih baik. Tidak terkecuali untuk empat kapal perang kelas parchim yang akan alih bina dari Koarmada II ke Koarmada I.
”Saya berharap dengan padatnya kegiatan kita ke depan, terutama kegiatan di akhir tahun, seluruh komandan satuan dan kasatker Koarmada II dapat menyiapkan personel dan alutsista, sehingga seluruh kegiatan dapat terlaksana dengan aman dan lancar,” ungkap Ariantyo.
Terpisah, Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) Koarmada II Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko menyampaikan bahwa alih bina empat kapal perang kelas parchim dari Koarmada II kepada Koarmada I akan berlangsung tidak lama lagi.
”Dalam waktu dekat ini empat (kapal perang kelas) parchim itu akan dialihkan ke Koarmada I. Jadwalnya belum tahu. Tapi, sedang dipersiapkan dalam alih bina ke Koarmada I,” terang dia.
Kapal perang kelas parchim merupakan salah satu bagian armada tempur TNI AL yang didatangkan dari Jerman Timur. Kapal-kapal tersebut masuk dalam jajaran keluarga besar Angkatan Laut sejak 1996 silam. Empat kapal perang kelas parchim itu terdiri atas KRI Lambung Mangkurat-347, KRI Untung Suropati-372, KRI Sultan Nuku-373, dan KRI Hasan Basri-382.
Tag: #empat #kapal #perang #kelas #parchim #segera #pindah #tugas #dari #surabaya #tanjung #pinang