Tak Khawatir Suara Ganjar Digerus Gibran, TPN Sebar Narasi Bansos dari Pajak Rakyat
- Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud menyatakan pihaknya tidak khawatir Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja pada hari yang bersamaan dengan kampanye Gibran Rakabuming Raka di Jawa Tengah.
Jawa Tengah diketahui menjadi salah satu wilayah yang diperebutkan kandidat capres-cawapres dan basis suara Ganjar Pranowo.
Ketua Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Rieke Diah Pitaloka mengatakan, pihaknya tidak memiliki waktu untuk mencemaskan pergerakan Jokowi dan anaknya di Jawa Tengah.
"Kami sudah enggak ada waktu untuk khawatir. Pokoknya kerja saja terus turun, terus ketemu masyarakat," kata Rieke saat ditemui awak media di Media Center GPN Ganjar-Mahfud, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (22/1/2024).
Rieke mengatakan, saat bertemu masyarakat, pihak TPN juga akan menjelaskan asal usul uang bantuan sosial (bansos) dari pemerintah.
Meskipun bansos diserahkan oleh Presiden Joko Widodo, kata Rieke, sumbernya berasal dari pajak masyarakat.
"Meskipun yang nyampein itu dari tangan Presiden itu bukan uang presiden itu adalah uang dari pajak rakyat," ujar Rieke.
Dengan demikian, bansos yang diberikan ke masyarakat sebenarnya merupakan bentuk pengembalian. Hanya saja pihak yang menyalurkan berbeda-beda.
Bansos kadang diserahkan oleh presiden, me teri, kepala daerah, dan anggota legislatif.
Lebih lanjut, Rieke juga berharap Jokowi tidak lupa ingatan bahwa dirinya merupakan juru bicara pertamanya, termasuk ketika ia mengikuti pemilihan gubernur (Pilgub) DKI Jakarta.
"Ketika orang masih sulit menerima seorang Jokowi dan Jokowi tahu betul di antara kami masih banyak, apapun yang terjadi ya kita tabrak Wir!" kata Rieke.
Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Jawa Tengah, Senin (22/1/2024).
Di "kandang banteng" ini Jokowi menyambangi dua daerah sekaligus, yakni Salatiga dan Magelang.
Di hari yang sama, Wali Kota Solo yang juga calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 sekaligus putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka mengambil cuti selama empat hari untuk kegiatan kampanye di Jawa Tengah.
Tag: #khawatir #suara #ganjar #digerus #gibran #sebar #narasi #bansos #dari #pajak #rakyat