Santri Pesantren Habib Rizieq Dianiaya Senior, Diduga Disiram Air Panas hingga Ditendang
Ilustrasi penganiayaan ./ANTARA
11:08
19 September 2024

Santri Pesantren Habib Rizieq Dianiaya Senior, Diduga Disiram Air Panas hingga Ditendang

- Kekerasan dalam dunia pendidikan kembali terjadi. Kali ini menimpa santri Pondok Pesantren Syariah Megamendung, Bogor, Muhaimin Al Faruk, 16. Di pesantren asuhan Rizieq Shihab itu, korban diduga dianiaya oleh seniornya dengan cara ditendang hingga disiram air panas.   Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Teguh Kumara membenarkan korban melalui ibunya sudah membuat laporan polisi pada 10 September 2024. Penyidik Polres juga telah membawa korban ke rumah sakit untuk menjalani visum.   "Kami masih menunggu hasil visumnya dari rumah sakit," kata Teguh kepada wartawan, Kamis (19/9).   Selain itu, penyidik sudah meminta keterangan dari ibu korban sebagai pelapor. Namun, korban sendiri belum diperiksa karena alasan kesehatan.   "Untuk korban sampai saat ini masih berhalangan untuk dimintai keterangan dan masih belum memungkinkan," jelas Teguh.   Lebih lanjut, perwira berpangkat balok tiga di pundak itu menjelaskan, kondisi korban masih menjalani rawat jalan. Luka bakar di badannya cukup parah sehingga belum bisa datang ke Polres untuk pemeriksaan.  

  Penyidik sudah menawarkan pemeriksaan digelar di rumah korban, namun pihak keluarga menolak, dengan alasan kondisi kesehatan korban belum memungkinkan menjalani pemeriksaan.   "Selanjutnya kami akan membuat surat undangan untuk para saksi, di mana nama saksi itu muncul dari keterangan ibu korban atau pelapor yang disampaikan bahwa saksi itu ada di TKP pada saat peristiwa dugaan penganiayaan," pungkas Teguh.  

Editor: Kuswandi

Tag:  #santri #pesantren #habib #rizieq #dianiaya #senior #diduga #disiram #panas #hingga #ditendang

KOMENTAR