Cerita Mantan Bintang Persebaya Andik Vermansah dan Presiden Jokowi, Ditanya Kabar dan Dapat Pesan Menyentuh
Andik Vermansah saat bertemu dengan Presiden Jokowi (@andikvermansah)
20:24
11 September 2024

Cerita Mantan Bintang Persebaya Andik Vermansah dan Presiden Jokowi, Ditanya Kabar dan Dapat Pesan Menyentuh

- Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), baru saja meresmikan Stadion H Dimurthala sebagai salah satu venue untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Aceh-Sumatera Utara, pada Senin (9/9) lalu.

Di stadion tersebut, Presiden Jokowi didampingi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dan bertemu dengan perwakilan pemain serta manajemen Persiraja Banda Aceh.

Jokowi menyempatkan diri berdialog dengan para pemain dan pengurus tim yang dikenal dengan julukan Laskar Rencong tersebut. Presiden juga mendoakan agar Persiraja bisa segera promosi ke kasta tertinggi Liga Indonesia.

"Semoga Persiraja bisa kembali ke Liga 1," ungkap Jokowi di hadapan beberapa pemain Persiraja, di antaranya Andik Vermansah, Vivi Asrizal, Agus Suhendra, Adam Maulana, dan Miftahul Hamdi.

Nostalgia Andik Vermansah dan Presiden Jokowi

Pemain Persiraja berlabel Timnas Indonesia, Andik Vermansah menunjukkan momen hangat dirinya dengan Jokowi dalam kunjungan sang Presiden ke Aceh. Melalui Instagram pribadinya, Andik membeberkan percakapan yang terjadi dengan Presiden Indonesia ketujuh tersebut.

“Ikut mana sekarang ndik?” tanya Jokowi kepada sang pemain yang diceritakan melalui keterangan di unggahan fotonya.

Mendapat pertanyaan dari sang Presiden, pemain yang pernah melakukan trial bersama klub Amerika Serikat, DC United itu menjawab bahwa kini dirinya bermain untuk Persiraja Banda Aceh.

Dengan nada bercanda, Andik Vermansah mempertanyakan apakah Presiden Jokowi merasakan rindu dengan nomor punggung 21 di Timnas Indonesia.

Pemain yang kini berusia 23 tahun itu cukup identik dengan nomor 21 di Timnas Indonesia, dalam kurun 2012 hingga 2018. Andik juga pernah diundang ke Istana Negara oleh Presiden Jokowi setelah menjadi runner up Piala AFF 2016.

Unggahan Andik lantas dikomentari beberapa rekannya, seperti dua mantan pemain Persebaya Surabaya, Rendi Irwan dan Adam Maulana.

“Diambung sek wolak-walik nek salaman, tu watu (cium tangan bolak-balik kalau salaman), tulis mantan kapten Persebaya itu.

“Pak de jokowi kangen delok sampean di sleding @davidbeckham mas,” tutut Adam Maulana.

Persiraja Berterima Kasih ke Jokowi

Di sisi lain, Presiden klub Persiraja Banda Aceh, Nazaruddin Dek Gam, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian khusus yang diberikan Presiden Jokowi kepada Persiraja.

"Terima kasih kepada Bapak Presiden Jokowi atas perhatian kepada Persiraja. Persiraja adalah satu-satunya tim dari Aceh yang bermain di liga profesional Indonesia, Liga 2," ujar Dek Gam dalam keterangannya.

Menurutnya, Presiden secara khusus mengundang pemain dan manajemen tim Persiraja untuk menghadiri peresmian Stadion H Dimurthala, yang diharapkan bisa menjadi dorongan semangat bagi Persiraja dan masyarakat Aceh.

Acara peresmian ditandai dengan penekanan tombol sirine dan penandatanganan prasasti. Setelah itu, Presiden Jokowi berkeliling untuk meninjau seluruh area stadion. Jokowi juga meminta kepada pihak-pihak terkait, terutama pemerintah daerah, untuk menjaga, merawat, serta memanfaatkan fasilitas-fasilitas yang ada sebaik mungkin.

Ia tidak ingin setelah PON selesai, venue-venue yang dibangun dengan anggaran besar hingga mencapai 811 miliar rupiah tidak dirawat dan akhirnya rusak. "Saya tidak ingin fasilitas yang dibangun dengan dana besar ini, setelah PON, menjadi terbengkalai dan rusak. Ini pelajaran dari PON-PON sebelumnya," tutur Jokowi.

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #cerita #mantan #bintang #persebaya #andik #vermansah #presiden #jokowi #ditanya #kabar #dapat #pesan #menyentuh

KOMENTAR