Rekam Jejak Kerja Kemal Redindo, Anak SYL Malah Ikut Pakai Uang Kementan Untuk Biaya Sunat dan Ulang Tahun
Mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. (Dok. Kementan)
15:57
30 April 2024

Rekam Jejak Kerja Kemal Redindo, Anak SYL Malah Ikut Pakai Uang Kementan Untuk Biaya Sunat dan Ulang Tahun

Anak mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL), Kemal Redindo, disebut ikut menikmati uang korupsi yang dilakukan ayahnya dalam lingkup Kementerian Pertanian (Kementan). Dalam lanjutan persidangan di Pengadilan Tipikor Jakarta, SYL disebut menggunakan uang haram tersebut untuk biaya sunat anak Kemal Redindo serta ulang tahunnya.

Hal tersebut diungkap oleh mantan Staf Fungsional APK APBN Madya Karantina Kementan Abdul Hafidh saat jadi saksi di Pengadilan Tipikor Jakarta pada Senin (29/4/2024) lalu. Namun, Abdul mengaku lupa nominal uang Kementan yang digunakan SYL untuk kepentingan anak dan cucunya tersebut.

Terdakwa Mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) usai menjalani sidang dakwaan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (28/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]Terdakwa Mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) usai menjalani sidang dakwaan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (28/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

Di sisi lain, Kemal Redindo sendiri bukannya tidak memiliki pekerjaan. Dia bahkan turut bekerja di sektor pemerintahan, meski tak terjun ke politik seperti ayahnya. Kemal pernah berdinas di sejumlah instansi di lingkungan Pemprov Sulawesi Selatan.

Saat ini, Kemal Redindo Syahrul Putra menjabat sebagai Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan Sulawesi Selatan sejak 3 Januari 2022. Ia menggantikan Kepala Dinas Ketahanan Pangan saat itu, Fitriyani yang sudah memasuki masa pensiun.

Sebelumnya, Kemal bertugas sebagai Sekretaris di Dinas Pariwisata Sulsel. Kemudian dimutasi ke Dinas Ketahanan Pangan sebagai sekretaris pada Desember 2021.

Pada 2020, dia pernah mendaftar lelang jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemprov Sulsel. Ada dua jabatan yang diincarnya, yakni Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura serta Kepala Biro Barang dan Jasa Setda Sulsel. Tetapi, dari dua jabatan tersebut, Kemal hanya lolos administrasi untuk jabatan Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa. Sementara Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura, ia dinyatakan tak memenuhi syarat.

Jabatan lain yang pernah diemban Kemal juga sebagai Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Gowa pada tahun 2017. Di tahun yang sama, Kemal diangkat menjadi Sekretaris Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Sulsel. Kemudian Maret 2019, dia menjadi Pelaksana Harian (Plh) Kepala Bapenda Sulsel.

Sementara itu, pekerjaan tetap Kemal Redindo saat ini selain menjabat sebagai Plt kepala dinas Ketahanan Pangan Sulawesi Selatan, dia juga menjadi Ketua DPW Pengurus Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (Perhiptani) Sulsel dengan masa bakti 2022-2027.

Editor: M. Reza Sulaiman

Tag:  #rekam #jejak #kerja #kemal #redindo #anak #malah #ikut #pakai #uang #kementan #untuk #biaya #sunat #ulang #tahun

KOMENTAR