6 Tanda Gebetanmu Naksir Balik Sama Kamu, Jangan Sampai Kamu Tidak Peka, Coba Cek!
Ilustrasi seorang perempuan yang sedang naksir seseorang. (Pexels/Andrea Piacquadio)
20:38
17 April 2024

6 Tanda Gebetanmu Naksir Balik Sama Kamu, Jangan Sampai Kamu Tidak Peka, Coba Cek!

 

 

 Apakah kamu sedang naksir dengan seseorang, tapi kamu tak paham apakah mereka merasakan hal yang sama?   Ya, menyukai seseorang tentunya merupakan perasaan yang lumrah namun mendebarkan.   Terkadang, momen naksir seseorang juga membuatmu jadi bertanya-tanya seperti apa respon mereka terhadap perasaan kamu.   Apabila Kamu penasaran, apakah orang yang sedang kamu taksir juga punya perasaan yang sama terhadapmu, yuk simak tanda-tanda berikut ini.   Dilansir dari Verywell Mind dan FNP, Rabu (17/4), setidaknya ada enam ciri-ciri yang menandakan bahwa gebetanmu naksir balik sama kamu. Apa saja tandanya?   1. Inisiatif & Berusaha   Ketika seseorang menyukaimu, dia akan mengambil inisiatif. Dia mungkin berinisiatif mengirimmu pesan, memulai obrolan, hingga mengajakmu pergi.    Jika si dia naksir balik, dia juga akan berusaha tampil menarik, dan mungkin termasuk memakai parfum untuk memberikan impresi yang baik. Si dia juga mungkin berinisiatif membantumu ketika melihatmu sedang butuh bantuan.  

  2. Inisiatif Memulai Obrolan   Ketika seseorang naksir balik, dia juga akan mengambil inisiatif untuk memulai obrolan. Biasanya dia tak malu untuk memulai percakapan terlebih dahulu, baik secara langsung ataupun melalui chat.   Si dia mungkin akan menanyakan hal-hal tentangmu, seperti bagaimana harimu, kesibukanmu, apa yang akan kamu lakukan esok hari, dan lain sebagainya. Dia juga mungkin saja berbagi humor denganmu.   3. Mencari Alasan untuk Menyentuhmu   Ketika si dia naksir balik, dia akan mencari cara untuk bisa membuat kontak fisik denganmu. Dia mungkin saja duduk di sampingmu, menyentuh tanganmu, menepuk pundakmu, atau bahkan menabrakmu dengan sengaja.   4. Menunjukkan dengan Bahasa Tubuh   Ketika seseorang naksir denganmu, kamu juga bisa melihatnya dari bahasa tubuhnya. Misalnya, dia memposisikan tubuhnya menghadapmu ketika sedang berbicara, sering membuat kontak mata, sering tersenyum terhadapmu, atau mungkin tersipu malu.  

  5. Mengingat Detail Kecil Tentangmu   Ciri lainnya jika gebetanmu naksir balik yakni ketika dia mengingat hal-hal kecil tentangmu. Misalnya mengingat outfit apa yang kamu kenakan saat terakhir kali bertemu, mengingat apa dan bagaimana aroma parfummu, mengingat lagu atau film favoritmu, dan sebagainya.   6. Menanyakan Statusmu   Ciri terakhir jika gebetanmu naksir balik yaitu ketika dia menanyakan tentang statusmu, baik secara eksplisit maupun implisit. Gebetanmu tentu ingin mengetahui apakah dia bisa menjalin hubungan denganmu atau tidak.   ***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #tanda #gebetanmu #naksir #balik #sama #kamu #jangan #sampai #kamu #tidak #peka #coba

KOMENTAR