Jokowi Unggah Doodle Ucapan Idulfitri 2024, Warganet Malah Cari Baju Shimer
Presiden Jokowi menyapa warga usai salat Ied di Masjid Istiqlal, Rabu (10/4/2024). (Suara.com/Dea)
14:09
10 April 2024

Jokowi Unggah Doodle Ucapan Idulfitri 2024, Warganet Malah Cari Baju Shimer

Presiden Joko Widodo (Jokowi) beri ucapan Hari Raya Idul Fitri 2024 lewat gambar doodle di akun Instagram pribadinya. Gambar tersebut menunjukan suasana khas lebaran di mana banyak orang memakai pakaian muslim dan seluruhnya saling bersalaman.

Gambar tersebut juga memotret suasana pinggir kota dengan beragam aktivitasnya, seperti orang berjualan, anak-anak bermain, hingga kereta listrik yang melintas di rel atas.

Pada caption postingan tersebut, Jokowi menyampaikan permohonan maaf serta ucapan selamat Idul Fitri. Orang nomor satu di Indonesia itu mendoakan masyarakat dapat keberkahan dari hari raya.

"Dengan hati yang bersih dan bersyukur, mari kita sambut hari kemenangan ini. Semoga Idulfitri membawa banyak kebahagiaan sekaligus keberkahan untuk kita semua. Minal Aidin Walfaidzin. Mohon maaf lahir dan batin," tulis Jokowi, dikutip Rabu (10/4/2024).

"Selamat Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1445 Hijriah," tulis Jokowi lagi.

Jokowi Unggah Doodle Ucapan Idul Fitri 2024. (Instagram/@jokowi)Jokowi Unggah Doodle Ucapan Idul Fitri 2024. (Instagram/@jokowi)

Potret Jokowi sendiri pada doodle digambarkan dari belakang. Dia nampak memakai kemeja putih dengan lengan yang tergulung serta memakai celana panjang hitam dan peci warna senada. Jokowi seperti sedang bercengkrama dengan anak kecil yang tangannya dia pegang.

Postingan itu pun telah dikomentarari sampai 2.391 kali meski baru satu jam diposting. Kolom komentar kebanyakan tertulis ucapan permohonan maaf dari warganet. Tapi selain itu, hal menarik lainnya juga terlihat warganet yang justru bertanya tentang ibu-ibu memakai baju shimer, seperti yang tengah tren pada lebaran tahun ini.

Pasalnya, gambar doodle Jokowi memang kerap identik dengan hal-hal yang tengah viral. Selain itu, terdapat beberapa karakter yang hampir selalu ada pada gambar tersebut, salah satunya kucing berwarna oranye.

"Tidak melihat adanya shimmerr," komentar warganet cindxxxx.

"Selain nyari si oyen, nyari shimer shimer juga lur," timpal warganet @teyaxxxxx.

"Shimmer shimmer nya mana pak??" ledek warganet @ihsxxxxx.

Diketahui bahwa baju shimmer merupakan pakaian yang terbuat dari kain shimmer yang permukaannya nampak glossy dan bersinar, sehingga memberikan efek yang mengkilap terutama jika terkena matahari. Efek ini terlihat seperti cahaya atau sinar matahari, namun tidak memberikan kesan berlebihan seperti halnya kilauan gliter.

Editor: Vania Rossa

Tag:  #jokowi #unggah #doodle #ucapan #idulfitri #2024 #warganet #malah #cari #baju #shimer

KOMENTAR