Gibran Dibilang Ngeledek Gegara Unggah Tangan Metal, Ada yang Mau Merapat?
Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pidato politiknya dalam acara Mengawal Suara Rakyat di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (14/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
16:33
11 Maret 2024

Gibran Dibilang Ngeledek Gegara Unggah Tangan Metal, Ada yang Mau Merapat?

Cuitan cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka mengundang sorotan publik. Pasalnya Gibran tiba-tiba mengunggah emoticon tangan lambang metal

Hal ini sontak menimbulkan berbagai spekulasi publik. Pasalnya Gibran lambang metal sendiri sering kali dikaitkan dengan lambang PDIP

Gibran sendiri sebelumnya merupakan kader PDIP. Namun semenjak memutuskan menjadi cawapres Prabowo, hubungan Gibran dan PDIP tak menentu. 

 Status Gibran sebagai kader juga masih dipertanyakan. Soal cuitan metal Gibran, kembali muncul spekulasi kemungkinan PDiP berlangsung dengan Prabowo-Gibran

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka berkunjung ke Inggris, Rabu (6/3/2024). [ANTARA/HO-Dokumentasi Tim Gibran Rakabuming Raka]Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka berkunjung ke Inggris, Rabu (6/3/2024). [ANTARA/HO-Dokumentasi Tim Gibran Rakabuming Raka]

Diketahui Gibran tiba-tiba mengunggah emot tangan metal yang identik dengan partai berlambang banteng tersebut.

Cuitan Gibran sontak mengundang berbagai respons dari warganet. 

"Ngeledek ya, suatu saat akan tiba waktunya pelajaran hidup datang, baru sadar jika benang basah tak akan dapat berdiri," komentar warganet.

"Ciieee yang pengen minta dukungan ke Banteng," imbuh warganet lain. 

"Ciye ciye , kode yang metal merapat ke 02 ya kan," tulis warganet di kolom komentar.

"Mantap banget, ini metal culas dan tahan malu," timpal lainnya. 

Diketahui pihak PDIP sendiri masih mempertimbangkan untuk pengajuan hak angket terkait kecurangan Pemilu.

Editor: Ruth Meliana

Tag:  #gibran #dibilang #ngeledek #gegara #unggah #tangan #metal #yang #merapat

KOMENTAR