Apa yang Bisa Dipakai Gantikan Foundation? Ini 4 Pilihan CC Cream yang Lebih Ringan
Ilustrasi pakai CC cream (Freepik)
16:25
24 Januari 2026

Apa yang Bisa Dipakai Gantikan Foundation? Ini 4 Pilihan CC Cream yang Lebih Ringan

Baca 10 detik
  • CC cream bisa jadi alternatif foundation yang lebih ringan.
  • Memberikan hasil natural sekaligus membantu merawat kulit.
  • Cocok untuk penggunaan harian dan tampilan makeup sederhana.

Foundation memang sering menjadi andalan untuk meratakan warna kulit, tetapi tidak semua orang nyaman menggunakannya setiap hari.

Teksturnya yang cenderung lebih tebal kerap terasa berat, terutama untuk aktivitas ringan atau saat cuaca panas. Karena itu, banyak orang mulai mencari produk makeup yang lebih praktis dan ringan.

Salah satu alternatif yang banyak dilirik adalah CC cream. Produk ini dikenal memiliki tekstur lebih tipis dibandingkan foundation, namun tetap mampu membantu menyamarkan warna kulit yang tidak merata. Hasil akhirnya pun cenderung terlihat lebih natural dan cocok untuk tampilan sehari-hari.

CC cream juga menawarkan fungsi yang lebih dari sekadar makeup. Umumnya, produk ini dilengkapi kandungan skincare seperti pelembap dan perlindungan dari sinar matahari, sehingga bisa membantu merawat kulit sekaligus mempercantik tampilan wajah dalam satu langkah.

Bagi kamu yang memiliki kulit sensitif atau tidak ingin memakai base makeup yang terlalu berat, CC cream bisa menjadi pilihan yang lebih nyaman. Selain mudah diaplikasikan, produk ini juga terasa lebih ringan di kulit dan tetap memberikan hasil yang rapi.

Jika kamu sedang mencari pengganti foundation yang praktis untuk penggunaan harian, ada beberapa CC cream yang layak dicoba. Berikut empat pilihan CC cream ringan yang bisa menjadi alternatif foundation tanpa membuat wajah terasa berat.

1. Viva Queen Perfect Look CC Foundation

Viva Queen Perfect Look CC Foundation PerbesarViva Queen Perfect Look CC Foundation

Harga: sekitar Rp40.090

Viva Queen Perfect Look CC Foundation merupakan produk multifungsi yang memadukan makeup dan perawatan kulit dalam satu langkah praktis.

CC foundation ini diperkaya bahan natural multifunction active yang membantu merawat kecantikan wajah, serta dilengkapi SPF 35 untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Dalam klaimnya, produk ini menawarkan 10 manfaat sekaligus, mulai dari perlindungan terhadap sinar UV, membantu menjaga elastisitas dan kecerahan kulit, hingga meratakan warna wajah.

Selain itu, CC foundation ini juga mampu menyamarkan garis halus dan noda, membuat kulit tampak lebih halus, memberikan kelembapan, serta memiliki formula yang cukup tahan lama untuk penggunaan sehari-hari.

2. La Tulipe CC Cream

La Tulipe CC Cream PerbesarLa Tulipe CC Cream

Harga: sekitar Rp57.000

La Tulipe CC Cream hadir sebagai krim korektif multifungsi dengan formula bebas minyak dan dilengkapi tabir surya SPF 34 untuk membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Produk ini dapat membantu menyamarkan pori-pori, garis halus, serta warna kulit yang tidak merata, namun tetap memberikan hasil akhir yang terlihat natural.

Kandungan sasa quelpaertensis extract atau Jeju Jolitcaecha di dalamnya berfungsi sebagai antioksidan yang membantu mencerahkan sekaligus menjaga kesehatan kulit.

3. Soulyu Skin Glow Sand CC Cream

Soulyu Skin Glow Sand CC Cream PerbesarSoulyu Skin Glow Sand CC Cream

Harga: sekitar Rp46.700

Soulyu Skin Glow Sand CC Cream menawarkan hasil instant glow dengan tekstur yang ringan dan lembut di kulit.

Diformulasikan dengan vitamin E, jojoba oil, serta ekstrak ginseng, CC cream ini membantu menciptakan tampilan makeup yang tampak segar dan bercahaya.

Selain itu, produk ini juga dilengkapi UV filter untuk perlindungan dari sinar matahari serta membantu menjaga kelembapan kulit sepanjang hari.

4. Ertos CC Cream Whitening

Ertos CC Cream Whitening PerbesarErtos CC Cream Whitening

Harga: sekitar Rp144.000

Terakhir, ada Ertos CC Cream Whitening 3 in 1 yang berfungsi sebagai perlindungan UV, foundation, sekaligus produk perawatan pencerah kulit.

CC cream ini diklaim dapat membantu melindungi kulit dari risiko flek, menyamarkan kerutan serta pori-pori, dan membuat kulit tampak lebih halus sebelum penggunaan makeup.

Kandungan zea mays starch di dalamnya berperan membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit, sehingga cocok digunakan sebagai perawatan praktis di pagi hari dengan manfaat jangka panjang bagi kulit.

Editor: Yasinta Rahmawati

Tag:  #yang #bisa #dipakai #gantikan #foundation #pilihan #cream #yang #lebih #ringan

KOMENTAR