Berikut 5 Bumbu Dapur yang Jarang Diketahui Bisa Jadi Obat Tradisional dan Baik Dikonsumsi untuk Kesehatan Tubuh
gambar Bumbu dapur (sumber: akun pinterest justtry&taste tahun 2014)
12:16
11 Januari 2024

Berikut 5 Bumbu Dapur yang Jarang Diketahui Bisa Jadi Obat Tradisional dan Baik Dikonsumsi untuk Kesehatan Tubuh

Jawapos.com - Selain menjadi bahan masakan bumbu dapur juga bisa digunakan sebagai obat tradisional, dan baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan tubuh kita.

Mengingat banyak nya macam bumbu dapur khususnya yang digunakan di Indonesia, membuat sebagian orang sulit membedakan.

Hal tersebut semakin banyak dibuktikan dengan adanya rempah- rempah sebagai bumbu dapur diolah secara instan dalam kemasan sachet, dan juga botol.

Berikut 5 bumbu dapur yang digunakan sebagai obat tradisional dan sering dikonsumsi untuk menjaga kesehatan tubuh beserta manfaatnya:

5 Macam Bumbu Dapur dan Manfaatnya

1. Kencur

Sudah menjadi rahasia umum bumbu dapur ini bagi para pecinta makanan seblak, karena kencur merupakan kondimen utama pada makanan seblak khas bandung tersebut.

Namun kencur banyak digunakan sebagai obat tradisional untuk meredakan batuk, meredakan peradangan dan nyeri, mencegah munculnya sel kanker, pada anaknya. Bagaimana bisa?

Selain memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, ternyata nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalamnya begitu beragam.

Beberapa diantaranya ada protein, serat, fosfor, magnesium, vitamin B, C, Folat, Vitamin K, serta senyawa yang memiliki sifat anti radang, antioksidan, antibakteri dan anti nyeri.

Cara mengolahnya cukup gampang yaitu dengan memarut halus kencur, kemudian beri air hangat, lalu disaring, dan diminum airnya. Bisa juga dengan mengkonsumsinya secara langsung.

2. Kapulaga

Kapulaga merupakan rempah- rempah yang digunakan sebagai bumbu dapur dalam pembuatan masakan tertentu.

Khususnya dalam menghilangkan bau amis dan anyir pada daging dan mengharumkan makanan karena kapulaga memiliki aroma yang kuat.

Manfaat kapulaga juga membantu dalam mengontrol tekanan darah, mengatasi bau mulut, membantu atasi masalah pada pencernaan, baik untuk kesehatan pernafasan, baik untuk kesehatan jantung, dan masih banyak lainnya.

Kandungan yang terdapat dalam kapulaga sendiri juga amat beragam, beberapa diantaranya ada antioksidan, antibakteri, kalsium, mineral, dan kalium.

3. Adas

Tidak banyak yang mengetahui bumbu dapur satu ini, adas adalah rempah- rempah yang memberikan cita rasa hangat pada resep masakan.

Selain mengandung antioksidan, adas juga dijadikan ekstrak alami buah dan bijinya yang banyak diolah menjadi minyak aroma terapi.

Sehingga tidak heran jika adas memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satunya sering digunakan sebagai obat untuk mengatasi asam lambung, mencegah maag, dan juga mengatasi masalah pencernaan.

Beberapa manfaatnya lainnya berupa; mencegah kanker, menyehatkan jantung, memperlancar produksi ASI, meningkatkan kekebalan tubuh, mengatasi gangguan pernapasan,serta mampu menurunkan berat badan dan mencerahkan kulit agar lebih sehat.

4. Kayu Manis

Bumbu dapur satu ini cukup terkenal dalam olahan resep makanan. Rempah- rempah yang berbentuk kulit kering dengan aroma yang kuat dan manis.

Sering kali orang mengkonsumsi rebusan kayu manis untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mengatasi perut kembung, jantung, radang pada sendi, dan juga masalah jantung.

Kayu manis mengandung antioksidan yang lebih tinggi dibandingkan dengan cengkeh dan oregano. Selain itu juga mengandung karbohidrat, kalsium, besi, vitamin, magnesium, fosfor, hingga kalium.

Manfaat lain yang mampu mengatasi masalah yang sering dihadapi oleh beberapa perempuan, hingga permasalahan menyeluruh.

diantaranya untuk menurunkan berat badan, meredakan kram menstruasi, mengatasi kista ovarium, menurunkan penyakit kardiovaskular, mengatasi gejala virus HIV, hingga melindungi tubuh dari kanker.

5. Jinten/ Jintan

Jinten sendiri memiliki bentuk yang hampir sama dengan adas, namun memiliki perbedaan warna. Jinten memiliki warna hitam yang juga dikenal dengan habbatussauda dan juga putih.

Jinten juga sering digunakan sebagai campuran dalam pembuatan jamu tradisional, selain menjadi bumbu dapur pada masakan tertentu.

Jinten hitam sering diolah untuk mendapatkan ekstrak minyak yang digunakan dalam pengobatan tradisional. Selain itu juga bisa kita oleskan pada kulit dan rambut.

Rempah- rempah ini termasuk ke dalam jenis tanaman herbal, yang mengandung kalori, protein, lemak, serat, kalsium, zat besi, seng, tembaga, tiamin, karbohidrat, asam folat, fosfor, dan juga niasin.

Sehingga banyak manfaat habbatussauda atau jintan hitam bagi kesehatan tubuh, diantaranya membantu menurunkan gejala asma, mengontrol kadar gula darah, mengatasi peradangan tubuh, hingga mencegah infertilitas pada pria.

Dari banyaknya rempah- rempah yang menjadi bumbu dapur di Indonesia, juga banyak memiliki manfaat kesehatan yang penting bagi tubuh.

Namun seringkali kita tidak memperhatikan tanaman atau rempah- rempah yang berada di sekitar, bahwa diantaranya memiliki khasiat serta manfaat bagi kesehatan tubuh kita.

Editor: Hanny Suwin

Tag:  #berikut #bumbu #dapur #yang #jarang #diketahui #bisa #jadi #obat #tradisional #baik #dikonsumsi #untuk #kesehatan #tubuh

KOMENTAR