



Simpel tapi Berkesan: 15 Ucapan Selamat Lamaran dalam Bahasa Inggris dan Artinya yang Penuh Makna
Lamaran merupakan salah satu momen paling membahagiakan dalam perjalanan cinta dua insan yang ingin membawa hubungan mereka ke tahap yang lebih serius.
Ini menjadi simbol keseriusan dari sebuah komitmen, yang umumnya akan dilanjutkan dengan persiapan menuju pernikahan.
Biasanya, momen spesial ini dihadiri oleh orang-orang terdekat, mulai dari keluarga, sahabat, hingga teman dekat. Mereka akan menjadi saksi kebahagiaan sekaligus menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan yang baru saja bertunangan.
Mengutip dari artikel Hallmark, isi ucapan selamat atas lamaran tidak perlu terlalu formal. Yang terpenting adalah pesannya tidak menyinggung siapa pun dan tetap terasa tulus.
Ucapan selamat lamaran bukan hanya sekadar bentuk rasa bahagia atas kebahagiaan orang lain. Lebih dari itu, ucapan tersebut mencerminkan doa dan harapan terbaik untuk masa depan pasangan yang akan menikah.
Seperti dijelaskan di laman The Knot, pemilihan kata yang tepat mampu memberikan kesan yang mendalam dan membuat momen pertunangan menjadi salah satu kenangan manis yang tak terlupakan seumur hidup.
Karena itu, merangkai kalimat ucapan dengan sepenuh hati menjadi hal penting agar pesan yang disampaikan terasa hangat dan berkesan.
Berikut ini adalah 15 inspirasi ucapan selamat lamaran dalam Bahasa Inggris yang indah dan penuh arti, lengkap beserta terjemahannya. Anda bisa menggunakannya untuk kartu ucapan, pesan singkat, hingga unggahan media sosial.
1. "You found the one who makes your heart smile. That’s a beautiful thing. Congrats on your engagement!" (Kamu telah menemukan seseorang yang membuat hatimu tersenyum. Itu luar biasa. Selamat bertunangan!)
2. "Congratulations on finding each other. Wishing you a lifetime of love and joy." (Selamat telah menemukan satu sama lain. Semoga kalian mendapatkan cinta dan kebahagiaan seumur hidup.)
3. "Here’s to love, laughter, and the exciting wedding planning ahead! Congrats on your engagement!" (Untuk cinta, tawa, dan keseruan persiapan pernikahan yang menanti! Selamat bertunangan!)
4. "You are a match made in heaven! May your engagement bring you endless happiness." (Kalian adalah pasangan yang ditakdirkan! Semoga pertunangan ini membawa kebahagiaan tanpa batas.)
5. "Your love is inspiring! May your engagement be just the beginning of a wonderful journey together." (Cinta kalian sangat menginspirasi! Semoga pertunangan ini menjadi awal dari perjalanan indah bersama.)
6. "Congratulations on your engagement! May your future be filled with love and laughter." (Selamat atas pertunanganmu! Semoga masa depanmu penuh dengan cinta dan tawa.)
7. "Seeing two souls come together like this is just magical. So happy for you both!" (Melihat dua jiwa menyatu seperti ini sungguh ajaib. Ikut bahagia sekali untuk kalian berdua!)
8. "Wishing you both a lifetime of love and happiness on your engagement." (Semoga kalian berdua mendapatkan cinta dan kebahagiaan seumur hidup pada pertunangan ini.)
9. "An engagement is just the beginning of forever. So happy for you both!" (Pertunangan hanyalah awal dari kebersamaan selamanya. Ikut bahagia untuk kalian berdua!)
10. "Love is not about finding the perfect person but seeing an imperfect person perfectly. Wishing you a lifetime of happiness!" (Cinta bukanlah tentang menemukan orang yang sempurna, melainkan melihat ketidaksempurnaan seseorang dengan sempurna. Semoga kalian selalu bahagia!)
11. "Wishing you both a lifetime of love and happiness on your engagement." (Semoga kalian berdua mendapatkan cinta dan kebahagiaan seumur hidup pada pertunangan ini.)
12. "Every love story is beautiful, but yours is my favorite. Wishing you endless happiness together." (Setiap kisah cinta itu indah, tapi kisah kalian adalah favoritku. Semoga kalian bahagia selamanya bersama.)
13. "You’re officially off the market—and officially someone’s favorite person for life. Congrats!" (Kamu resmi tidak sendiri lagi—dan resmi jadi orang favorit seumur hidup seseorang. Selamat ya!)
14. "True love stories never have endings—only beautiful new beginnings. Congratulations!" (Kisah cinta sejati tidak pernah berakhir—hanya memiliki awal yang baru dan indah. Selamat!)
15. "Congratulations on your engagement! May your love continue to grow stronger." (Selamat atas pertunanganmu! Semoga cintamu terus tumbuh semakin kuat.)
Tag: #simpel #tapi #berkesan #ucapan #selamat #lamaran #dalam #bahasa #inggris #artinya #yang #penuh #makna