4 Tips Belanja Hemat Kebutuhan Kamar Tidur Anak agar Tidak Kalap
Berikut tips belanja hemat kebutuhan kamar tidur anak untuk menciptakan ruangan yang aman dan nyaman, tapi tidak bikin kantong boncos.(Dok. Freepik/Lifestylememory)
11:05
9 November 2025

4 Tips Belanja Hemat Kebutuhan Kamar Tidur Anak agar Tidak Kalap

- Orangtua, ada beberapa tips belanja hemat bila ingin membeli furnitur dan dekorasi kamar tidur anak. Tips ini perlu dicermati agar tidak "kalap" saat mendatangi toko.

Sebab, mendesain kamar tidur anak bukan sekadar estetika, tetapi juga keamanan, kenyamanan, dan sesuai dengan kebutuhan si kecil. Simak tips selengkapnya menurut pakar berikut ini.

Tips belanja hemat untuk kamar tidur anak

1. Tentukan anggaran

Berikut tips belanja hemat kebutuhan kamar tidur anak untuk menciptakan ruangan yang aman dan nyaman, tapi tidak bikin kantong boncos.Dok. Freepik/pressfoto Berikut tips belanja hemat kebutuhan kamar tidur anak untuk menciptakan ruangan yang aman dan nyaman, tapi tidak bikin kantong boncos.

Interior Design Leader IKEA Indonesia, Alfinda Kristiana Rahardyana menuturkan, hal pertama yang sebaiknya diperhatikan orangtua sebelum belanja adalah menghitung anggaran.

“Pertama bisa menentukan bujet dulu, kita mau menghabiskan berapa untuk pembelian kali ini,” kata Alfinda dalam konferensi pers "IKEA Play: Eksplorasi, Imajinasi, Inspirasi” di IKEA Jakarta Garden City, Jakarta Timur, Kamis (6/11/2025).

Mengatur bujet belanja kebutuhan kamar tidur anak bisa dimulai dari menentukan fokus, misalnya apakah belanja bulanan terkait interior rumah sepenuhnya berpusat pada kamar tidur anak atau ruangan lain juga.

Jika untuk kamar tidur anak, apakah seluruh area kamar tidur, atau hanya area-area tertentu yang didulukan lebih dulu, entah itu area tidur, belajar, atau bermain.

2. Tentukan gaya interior untuk diterapkan

Interior Design Leader IKEA Indonesia, Alfinda Kristiana Rahardyana, dalam konferensi pers IKEA Play: Eksplorasi, Imajinasi, Inspirasi? di IKEA Jakarta Garden City, Jakarta Timur, Kamis (6/11/2025).dok. IKEA Indonesia Interior Design Leader IKEA Indonesia, Alfinda Kristiana Rahardyana, dalam konferensi pers IKEA Play: Eksplorasi, Imajinasi, Inspirasi? di IKEA Jakarta Garden City, Jakarta Timur, Kamis (6/11/2025).

Setelah menentukan bujet, langkah berikutnya adalah menentukan gaya kamar tidur anak tersebut.

“Selanjutnya adalah tentukan mau gaya seperti apa, apakah modern, tradisional, atau mau tema kamar yang dindingnya agak ramai dengan pola atau karakter khusus yang anak suka,” ujar Alfinda.

Menentukan gaya interior kamar tidur anak memudahkan ayah dan ibu dalam memilih model, warna, dan material furnitur untuk dibeli.

Apabila bingung, orangtua bisa memanfaatkan jasa desainer interior untuk membantu menentukan gaya interior, serta furnitur kamar tidur anak.

3. Langsung belanja di area anak

Berikut tips belanja hemat kebutuhan kamar tidur anak untuk menciptakan ruangan yang aman dan nyaman, tapi tidak bikin kantong boncos.Freepik Berikut tips belanja hemat kebutuhan kamar tidur anak untuk menciptakan ruangan yang aman dan nyaman, tapi tidak bikin kantong boncos.

Sering kali, toko-toko furnitur membagi toko menjadi beberapa area, sepeti area ruang tamu, dapur, kamar mandi, dan kamar tidur.

“Saran saya bisa langsung eksplorasi area anak,” tutur Alfinda.

Sebab, ragam furnitur di area anak biasanya memang sudah dibuat khusus untuk anak, dari segi desain sampai keamanannya. Kemudian, beli furnitur yang sesuai dengan gaya interior yang sudah ditetapkan.

4. Kunjungi situs web toko furnitur

Public Relations Manager IKEA Indonesia, Ririn Basuki, dalam konferensi pers IKEA Play: Eksplorasi, Imajinasi, Inspirasi? di IKEA Jakarta Garden City, Jakarta Timur, Kamis (6/11/2025).Kompas.com / Nabilla Ramadhian Public Relations Manager IKEA Indonesia, Ririn Basuki, dalam konferensi pers IKEA Play: Eksplorasi, Imajinasi, Inspirasi? di IKEA Jakarta Garden City, Jakarta Timur, Kamis (6/11/2025).

Apabila toko furnitur yang hendak dikunjungi memiliki situs web atau media sosial, orangtua bisa berkunjung untuk mengecek katalog daring.

“Kunjungi website dulu, jadi bisa milih bersama anak produk yang diinginkan. Jadi, ketika datang ke toko, sudah bisa langsung tahu karena sudah pilih barang-barangnya,” kata Public Relations Manager IKEA Indonesia, Ririn Basuki, dalam kesempatan yang sama.

Tag:  #tips #belanja #hemat #kebutuhan #kamar #tidur #anak #agar #tidak #kalap

KOMENTAR