



Agar Puasa Lancar, Ini 4 Cara Atur Pola Makan dan Aktivitas
– Mempersiapkan diri agar tetap sehat dan bugar selama bulan Ramadhan menjadi hal penting agar ibadah puasa tetap lancar.
Dosen Gizi Universitas Airlangga Surabaya, Lailatul Muniroh, menyarankan untuk melakukan pemanasan sebelum Ramadhan dengan puasa sunnah, seperti puasa Senin-Kamis.
"Agar tubuh kita nanti tidak terkejut saat mulai puasa," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Selasa (18/2/2025).
Selain itu, ada beberapa cara mengelola asupan dan aktivitas agar tubuh tetap sehat dan bugar selama bulan Ramadhan.
Cara mengelola pola makan dan aktivitas saat puasa
1. Pastikan asupan nutrisi seimbang
Laila menekankan pentingnya mengonsumsi makanan dengan komposisi seimbang, termasuk karbohidrat, serat, protein, dan mineral.
"Paling penting selama puasa kebutuhan mineral yang berasal dari air minum itu harus cukup agar justru tidak menimbulkan dehidrasi," katanya.
2. Atur pola minum untuk cegah dehidrasi
Untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi, Laila menyarankan mengonsumsi setidaknya delapan gelas air per hari, dengan pola:
- 3 gelas saat sahur
- 2 gelas saat berbuka
- 3 gelas setelah tarawih
"Usahakan untuk menghindari minuman es dan manis-manis seperti sirup, dan perbanyak minuman hangat," tambahnya.
3. Jangan berbuka dengan makan berlebihan
Kesalahan umum saat puasa adalah "balas dendam" saat berbuka, dengan langsung mengonsumsi makanan dalam jumlah besar.
"Kalau langsung balas dendam gitu akan bisa mengakibatkan lonjakan gula," jelas Laila.
Sebagai solusinya, berbuka sebaiknya dilakukan bertahap, mulai dengan takjil sebelum makan besar untuk menghindari gangguan pencernaan.
4. Lakukan olahraga ringan setelah sahur
Agar tubuh tetap bugar, Laila menyarankan untuk tetap berolahraga ringan seperti jalan pagi atau stretching setelah sahur.
"Setelah sahur usahakan untuk olahraga ringan, jangan dibuat tidur, nanti sewaktu bangun tubuh malah lemas. Jadi memang harus dipaksakan untuk terus beraktivitas," pungkasnya.
Tag: #agar #puasa #lancar #cara #atur #pola #makan #aktivitas