Link Live Streaming Benfica Vs Real Madrid di Liga Champions 2025-2026
Laga krusial Benfica vs Real Madrid akan tersaji pada matchday ke-8 Liga Champions 2025-2026.
Pertandingan Benfica vs Real Madrid akan berlangsung di Estadio Da Luz, Lisbon, pada Kamis (29/1/2026) pukul 03.00 WIB.
Real Madrid mengincar kemenangan keenamnya di Liga Champions kala bertandang ke Benfica sekaligus memastikan tiket otomatis ke babak 16 besar.
Los Blancos saat ini masih berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan 15 poin dari hasil lima kali menang, dan 2 kali kalah.
Baca juga: Alvaro Carreras Cerita Perubahan Real Madrid di Bawah Alvaro Arbeloa
Pada laga sebelumnya, Real Madrid berhasil mengalahkan AS Monaco dengan skor telak 6-1.
Sementara itu, Benfica butuh kemenangan untuk bisa menembus zona playoff 16 besar. Tim asuhan Jose Mourinho tersebut saat ini masih bertengger di peringkat ke-29 dengan 6 poin.
Pada pekan lalu, Benfica menelan kekalahan 0-2 dari Juventus. Meski begitu, mereka mampu meraih kemenangan besar atas Estrela Amadora di liga dengan skor 4-0.
Jose Mourinho memberi instruksi dalam laga Liga Champions antara Ajax vs Benfica di Johan-Cruijff ArenA di Amsterdam pada 25 November 2025. (Foto oleh JOHN THYS / AFP)
Duel Guru dan Murid
Alvaro Arbeloa memberikan peringatan kepada tim asuhannya untuk fokus demi meraih tiga poin pada laga krusial melawan Benfica.
“Ini pertandingan krusial bagi kami. Kami membutuhkan tiga poin melawan tim yang fantastis. Saya sudah memperingatkan para pemain."
"Jika kami ingin menang, kami harus fokus sepenuhnya dan bermain sebaik mungkin selama 90 menit penuh. Pertandingan besok akan sangat menantang.”
Baca juga: Harapan Alvaro Morata Soal Rumor Nico Paz Kembali ke Real Madrid
Pertandingan melawan Benfica menjadi laga penuh emosional bagi Arbeloa. Sebagai pelatih baru di Real Madrid, Arbeloa beberapa kali mengatakan jika ia sangat terinspirasi dari Jose Mourinho.
“Tentu saja, dia adalah panutan. Saya sudah mengatakannya sejak hari pertama: tidak akan pernah ada orang seperti Jose. Siapa pun yang mencoba menirunya akan gagal. Dan saya memahami itu sejak hari pertama."
Namun, Arbeloa tak ingin kecolongan mengingat Mourinho merupakan sosok yang visioner. Ia tetap yakin mampu mengalahkan sang guru pada laga nanti.
Baca juga: Benfica Vs Real Madrid: Saat Arbeloa Minta Bellingham Berhenti Lari...
"Tapi bagaimanapun inilah kita. Besok kita akan saling berhadapan, dan saya tahu dia ingin menang karena saya tahu betapa kompetitifnya dia. Tapi saya juga akan begitu. Dan yang terpenting adalah 90 menit itu," tegasnya.
Prediksi Susunan Pemain Benfica Vs Real Madrid
Benfica (4-2-3-1): Trubin; Dedic, Araujo, Otamendi, Dahl; Barreiro, Aursnes; Prestianni, Sudakov, Schjelderup; Pavlidis.
Pelatih: Jose Mourinho.
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Valverde, Asencio, Huijsen, Carreras; Bellingham, Tchouameni, Camavinga; Guler, Mbappe, Vinicius Jr.
Pelatih: Alvaro Arbeloa.
Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Benfica Vs Real Madrid di Liga Champions 2025-2026
Link Live Streaming Benfica Vs Real Madrid
Laga Benfica vs Real Madrid pada matchday ke-8 Liga Champions 2025-2026 akan berlangsung di Estadio Da Luz, Lisbon, pada Kamis (29/1/2026) mulai pukul 03.00 WIB.
Pertandingan Benfica vs Real Madrid tidak akan disiarkan secara langsung di televisi nasional.
Namun bagi penggemar sepak bola yang tidak ingin ketinggalan, juga dapat menyaksikan duel Benfica vs Real Madrid melalui link live streaming berikut ini:
>>>LINK LIVE STREAMING Tag:
#link
#live
#streaming
#benfica
#real
#madrid
#liga
#champions
#2025
#2026