Akun Facebook dan Instagram Pemimpin Tertinggi Iran Dihapus Meta, Apa Alasannya?
Pemimpin Iran Ayatollah Ali Khamenei. Meta tidak mengizinkan organisasi atau individu mengumumkan misi kejahatan atau berhubungan dengan kekerasan pada platformnya. 
17:10
10 Februari 2024

Akun Facebook dan Instagram Pemimpin Tertinggi Iran Dihapus Meta, Apa Alasannya?

Akun Facebook dan Instagram Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei diblokir lantaran dianggap melanggar kebijakan soal membahayakan individu-individu dan organisasi.

Juru Bicara Meta menyampaikan, pemblokiran dilakukan sejak Kamis, 8 Februari 2024. Kini, akun media sosial Facebook dan Instagram Khamenei yang berbahasa Inggris dan Farsi, sudah tidak bisa diakses.

"Kami telah menghapus akun-akun yang berulang-kali melanggar kebijakan membahayakan organisasi dan individu," tulis Juru bicara Meta, dikutip Sabtu (10/2/2024).

Sebelumnya sempat muncul seruan beberapa kali dari kelompok-kelompok pro-Israel agar Meta mengambil tindakan terhadap Khamenei. Hal tersebut menyusul terjadinya perang Israel-Hamas.

Keterangan dari Meta, bahwa pihak mereka tidak mengizinkan organisasi atau individu mengumumkan misi kejahatan atau berhubungan dengan kekerasan pada platformnya.

"Kami juga akan menghapus glorifikasi, dukungan dan perwakilan sejumlah organisasi dan individu yang membahayakan," tulis Meta.

Diketahui, bahwa Khamenei diikuti 5 juta orang di Instagram dalam bahasa farsi dan 200 ribu pengikut dalam bahasa Inggris. Sedangkan diikuti 16 ribu di akun Facebook-nya.

Editor: Seno Tri Sulistiyono

Tag:  #akun #facebook #instagram #pemimpin #tertinggi #iran #dihapus #meta #alasannya

KOMENTAR