Bukan Cuma Wortel, Ini 10 Rekomendasi Makanan Tinggi Vitamin A Selain Wortel yang Bagus untuk Kesehatan Mata
Vitamin A merupakan vitamin yang dapat larut dalam lemak dan sangat bermanfaat untuk penglihatan, pertumbuhan, imunitas, dan reproduksi manusia.
Tapi untuk orang yang sedikit pilih-pilih makanan, terkadang kebutuhan vitamin A mereka tidak terpenuhi dengan baik.
Hal ini dapat disebabkan karena kebanyakan hanya mengenal wortel sebagai sumber vitamin A mereka.
Orang-orang yang kekurangan vitamin A dapat mengalami penyakit yang serius, salah satunya adalah kebutaan.
Dilansir dari Healthline, jumlah asupan vitamin A yang disarankan per harinya berkisaran 700 hingga 900 mikrogram untuk orang dewasa, dan 300 hingga 500 mikrogram untuk anak-anak hingga remaja.
Berikut berbagai sumber vitamin A tinggi selain wortel:
-
Hati sapi
Dilansir dari Medical News Today, pada dasarnya hati hewan merupakan sumber vitamin A yang sangat baik. Hal ini dikarenakan vitamin A disimpan pada hati.
Dalam sekitar 100 gram hati sapi terdapat 6.582 mikrogram vitamin A. Dengan jumlah sebesar itu dapat dengan mudah memenuhi 731 persen kebutuhan per hari manusia.
Hati hewan juga tinggi akan protein, tembaga, vitamin B2 dan B12, zat besi, folat, serta kolin.
-
Minyak ikan
Minyak dari hati ikan juga merupakan sumber vitamin A yang sangat baik. Hanya dengan satu sendok makannya kita bisa mendapatkan 4.080 mikrogram vitamin A.
Minyak ikan juga kaya akan omega 3 yang dapat membantu melawan peradangan dan melindungi jantung kita.
-
Ubi-ubian
Satu ubi matang utuh memiliki 1.403 mikrogram vitamin A yang dapat memenuhi 156 persen kebutuhan per hari.
Sayuran akar mendapatkan vitamin A dari beta carotene, yang memberi mereka warna oranye khasnya.
Beta carotene juga sudah biasa digunakan untuk melawan kanker, terutama kanker prostat.
Ubi-ubian juga rendah kalori, kaya akan vitamin B6, C, potassium, serat, dan rendah gula.
-
Bayam
Sama seperti sayuran daun lainnya, bayam kaya akan vitamin A. Setengah cangkir bayam dapat memberikan sebanyak 573 mikrogram vitamin A, yang dapat memenuhi 64 persen kebutuhan per hari.
Bayam juga merupakan sumber mineral yang baik, dimana setengah cangkir tadi dapat memenuhi 17 persen kebutuhan zat besi dan 19 persen kebutuhan magnesium.
Dalam beberapa penelitian, ditemukan bahwa bayam dapat menurunkan tekanan darah sehingga baik untuk jantung pula.
-
Brokoli
Setengah cangkir brokoli matang mengandung 60 mikrogram vitamin A, jumlah tersebut dapat memenuhi 7 persen kebutuhan per hari kita.
Brokoli juga rendah kalori serta kaya akan vitamin C dan K. Sehingga bagus untuk kesehatan darah, tulang dan imunitas kita.
Brokoli juga dapat mengurangi resiko pertumbuhan kanker, hal ini dikarenakan kandungan sulforaphane padanya.
-
Mangga
Satu mangga utuh dapat mengandung 112 mikrogram vitamin A, yang dapat memenuhi 12 persen kebutuhan per hari kita.
Mangga juga kaya akan antioksidan dan serat, sehingga bagus untuk pencernaan kita. Serta dapat membantu tubuh kita mengontrol gula darah.
-
Labu
Labu dapat menjadi sumber vitamin A yang baik karena dalam 205 gramnya terdapat 1.140 mikrogram atau 127 persen kebutuhan per hari kita.
Hal ini dikarenakan labu kaya akan beta carotene yang kaya akan antioksidan dan zeaxanthin.
-
Aprikot
Dalam 70 gram buah aprikot segar terdapat sekitar 67 mikrogram vitamin A, kandungan tersebut dapat memenuhi 7 persen kebutuhan per hari kita.
Apabila dikeringkan angka tersebut setara dengan 10 buah aprikot kering. Aprikot kering juga kaya akan serat dan antioksidan.
Akan tetapi aprikot kering memiliki kandungan gula dan kalori yang cukup tinggi. Sehingga sebaiknya tidak terlalu banyak mengkonsumsinya.
-
Melon cantaloupe
Dalam 160 gram buah melon jenis cantaloupe ini terdapat 270 mikrogram vitamin A. Dengan jumlah tersebut dapat memenuhi 30 persen kebutuhan vitamin A per hari kita.
Melon ini juga merupakan sumber antioksidan dan vitamin C yang baik. Sehingga dapat membantu sistem imunitas kita dan mencegah banyak penyakit pula.
-
Tomat
Dalam tiga perempat cangkir jus tomat terdapat 42 mikrogram vitamin A yang dapat memenuhi 5 persen kebutuhan per hari kita.
Tomat juga kaya akan vitamin C dan lycopene yang merupakan antioksidan. Sama seperti labu, tomat juga mengandung lutein dan zeaxanthin yang bagus untuk mata kita.
***
Tag: #bukan #cuma #wortel #rekomendasi #makanan #tinggi #vitamin #selain #wortel #yang #bagus #untuk #kesehatan #mata