Cegah Rambut Rontok dengan 8 Makanan Kaya Vitamin B, Ada Telur dan Kacang-Kacangan
ilustrasi perempuan alami rambut rontok. /Sumber foto: Freepik
15:20
26 April 2024

Cegah Rambut Rontok dengan 8 Makanan Kaya Vitamin B, Ada Telur dan Kacang-Kacangan

 

Jika saat ini rambut Anda tengah mengalami kerontokan parah, cobalah mencari solusinya lewat pola makan sehat.

Mengonsumsi makanan bergizi merupakan suatu keharusan untuk hidup sehat. Namun, dalam hal pertumbuhan rambut, vitamin B bisa menjadi jawabannya.

Vitamin ada banyak jenis, tetapi vitamin B-lah yang secara khusus dibutuhkan untuk pertumbuhan dan kesehatan rambut karena vitamin B seperti B7 (biotin), folat, dan B12 memainkan peran penting dalam produksi sel-sel baru termasuk sel rambut, kata ahli gizi Jyoti Khaniojh.

Biotin membantu memperkuat rambut dan meningkatkan pertumbuhannya. Adapun folat dan B12 terlibat dalam pembentukan sel darah merah, membawa oksigen dan nutrisi ke folikel rambut, mendukung pertumbuhan rambut sehat.

Untuk mengetahui lebih lanjut, dikutip dari Healthshots, Jumat (26/4), berikut sumber makanan alami yang bisa memperkuat dan menumbuhkan rambut dengan cepat.

  1. Telur

Anda dapat menyantapnya dalam berbagai masakan dan mendapatkan manfaat kesehatan dari telur karena menjadi sumber vitamin B yang baik termasuk biotin, meningkatkan pertumbuhan dan kekuatan rambut.

  1. Produk susu

Susu dikenal membuat tulang kuat karena adanya kalsium. Namun, perlu Anda ketahui bahwa produk ini juga mengandung biotin yang penting untuk kesehatan rambut.

  1. Sayuran hijau

Sertakan sayuran seperti bayam dan kangkung karena kaya akan folat yang membantu menjaga kekuatan rambut.

  1. Ikan

Ikan seperti salmon dan mackerel kaya akan asam lemak omega-3 serta B12 yang meningkatkan pertumbuhan rambut dan kesehatan kulit kepala.

  1. Legume

Buncis, lentil, dan kedelai menyediakan vitamin B termasuk folat yang penting untuk pertumbuhan rambut.

  1. Kacang-kacangan dan biji-bijian

Ada banyak kacang-kacangan dan biji-bijian yang sehat. Begitu juga dengan almond atau biji bunga matahari untuk pertumbuhan rambut karena kaya akan biotin dan vitamin B lainnya.

  1. Biji-bijian utuh

Beras merah dan oat merupakan pilihan baik karena mengandung vitamin B yang dapat membuat rambut kuat.

  1. Buah citrus

Jeruk dan lemon kaya akan folat dan vitamin C yang membantu penyerapan vitamin B untuk kesehatan rambut.

Khaniojh mengatakan sertakan makanan ini dalam menu harian dan Anda dapat mengonsumsi produk susu sebagai bagian dari sarapan atau memasukkannya ke dalam smoothie.

Telur bisa dimakan untuk sarapan atau dimasukkan ke dalam hidangan seperti salad. Sayuran hijau, ikan, kacang-kacangan, dan biji-bijian dapat dimasukkan ke dalam salad, tumisan, atau sebagai topping hidangan.

Biji-bijian utuh dapat dikonsumsi sebagai bagian dari makanan atau lauk. Sedangkan buah citrus bisa dijadikan camilan atau dimasukkan ke dalam salad atau jus.

Namun, hati-hati karena konsumsi berlebihan vitamin B tertentu seperti biotin menyebabkan efek samping ringan seperti ketidaknyamanan pencernaan atau reaksi kulit.

***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #cegah #rambut #rontok #dengan #makanan #kaya #vitamin #telur #kacang #kacangan

KOMENTAR