Mengapa Jalan Kaki Bisa Membuat Anda Panjang Umur? Begini Penjelasannya
Berjalan kaki dengan rutin mampu mengurangi stress dan resiko penyakit kardiovaskular. (Andrea Piacquadio / Pexels)
14:51
27 Oktober 2024

Mengapa Jalan Kaki Bisa Membuat Anda Panjang Umur? Begini Penjelasannya

- Seiring bertambahnya usia, Anda biasanya akan lebih menyadari betapa pentingnya tiap hari dalam hidup Anda. Hal itu membuat Anda ingin hidup lebih lama. Dan salah satu kuncinya adalah jalan kaki.

Ya, jalan kaki. Ini seolah sederhana saja. Namun, faktanya berjalan kaki memang mempunyai banyak manfaat.    Jalan kaki adalah salah satu cara terbaik dan termudah untuk berolahraga. Sederhana, tidak membebani sendi, dan tidak memerlukan peralatan atau fasilitas khusus.  

  Lebih dari itu, berjalan kaki secara teratur dapat meningkatkan umur panjang, membantu Anda mempertahankan kemandirian, menurunkan gula darah, dan masih banyak lagi.   Dikutip dari dedicated.care, berjalan kaki memberikan semua manfaat latihan aerobik, seperti memperkuat jantung dan paru-paru serta meningkatkan stamina—yang membuatnya sempurna bagi para lansia yang ingin tetap sehat tanpa memberi terlalu banyak tekanan pada tubuh mereka.   Sebuah penelitian menunjukkan bahwa berjalan kaki secara teratur dapat membantu Anda hidup lebih lama dengan mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung.    Namun, ingat kata kuncinya: teratur. Faktanya, orang yang berjalan kaki setidaknya tiga kali seminggu memiliki tingkat kematian yang lebih rendah daripada mereka yang jarang berjalan kaki atau tidak berjalan kaki sama sekali.    Selain mengurangi risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung dan diabetes, berjalan kaki secara teratur juga membantu menjaga berat badan yang sehat yang juga penting untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan.  

  Di sisi lain, berjalan kaki juga merupakan cara yang baik untuk melancarkan peredaran darah. Hal ini berarti membantu menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko penyakit jantung.    Saat Anda berjalan kaki, denyut jantung Anda meningkat. Hal ini menyebabkan pembuluh darah Anda melebar, sehingga lebih banyak darah yang mengandung oksigen mengalir melalui pembuluh darah tersebut dan keluar ke seluruh tubuh.   Jika Anda termasuk orang yang tangan atau kakinya dingin, berjalan kaki bisa menjadi solusinya!  

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #mengapa #jalan #kaki #bisa #membuat #anda #panjang #umur #begini #penjelasannya

KOMENTAR