



Sinyal Alami Tubuh, Ketahui Kapan Waktunya Anda Perlu Rehat dari Pekerjaan dan Pergi Liburan
- Banyak faktor penyebab stres dan depresi. Salah satunya adalah tekanan kerja berlebihan dari kantor, tuntutan klien yang ini dan itu, bikin pikiran jadi kacau dan rentan menyebabkan penyakit.
Ya, stres memang berperan penting dalam membuat tubuh jadi penyakitan. Mulanya gampang merasa lelah, kepala cepat terasa pusing sampai yang paling parah adalah muncul penyakit berbahaya lainnya yang salah satunya muncul juga karena gaya hidup tidak sehat.
Oleh karena itu, jika kita menyadari, sebetulnya tubuh secara alami bisa memberikan isyarat, sinyal bahwa kita perlu sejenak rehat dari pekerjaan. Selanjutnya, ya pergi liburan, merefresh otak supaya lebih rileks dan siap kembali bekerja lagi.
Melansir KlikDokter, liburan penting untuk mengembalikan semangat Anda. Apalagi ketika Anda sudah mulai penat dengan rutinitas hingga mengalami stres.
Jika Anda mengalami stres, maka tubuh akan mengeluarkan hormon stres yang disebut kortisol. Nah, hormon ini berdampak pada beberapa perubahan sistem tubuh.
Liburan terbukti dapat mengurangi tingkat stres, memulihkan kondisi tubuh dan pikiran (recovery), serta meningkatkan kesejahteraan Anda. Liburan yang dimaksud tak melulu harus mewah seperti ke luar negeri.
Cukup melakukan staycation di tempat Anda tinggal juga bisa dihitung. Lalu kapan tubuh mengeluarkan isyarat bahwa kita butuh segera melakukan liburan?
Pertama jika muncul insomnia. Stres dapat menyebabkan Anda mengalami insomnia. Gangguan kesehatan ini membuat Anda sulit memulai atau mempertahankan tidur.
Bila mengalami gangguan tidur, Anda menjadi kurang mendapatkan waktu istirahat yang cukup. Jika Anda insomnia, itu bisa jadi tanda Anda butuh liburan. Pasalnya, kondisi ini bisa menjadi sinyal bahwa tubuh sudah terlalu lelah dan membutuhkan refreshing.
Tanda lain seseorang butuh liburan adalah ketika badan mulai pegal dan lelah. Keluhan ini bisa muncul bila Anda mengalami kurang tidur. Di satu sisi, meskipun Anda sudah tidur yang cukup (6-8 jam sehari), tubuh yang terasa selalu lelah, pegal, dan nyeri yang tidak jelas dari asalnya.
Apalagi jika Anda mudah sakit, ini bisa jadi pertanda bahwa tubuh juga sudah mengalami stres dan penyegaran kembali dibutuhkan. Kalau sudah mengalami kondisi ini, tampaknya pijat juga tidak akan ampuh untuk mengatasinya.
Hilang fokus juga bisa menjadi salah satu tanda Anda butuh liburan. Bila mengalami kondisi ini, umumnya ketika bekerja Anda sering melakukan kesalahan-kesalahan kecil yang sebenarnya tidak penting.
Selain itu, pekerjaan jadi tidak cepat selesai. Bahkan, Anda lambat menanggapi pembicaraan dan pikiran jadi mudah terdistraksi.
Untuk Anda yang butuh liburan, banyak alternatif akomodasi murah yang bisa dicari. Salah satu kesempatan datang dari
Dwidayatour Carnival 2025.
Pada bulan April ini, Dwidayatour akan menggelar pameran di Gandaria City, Jakarta, dan Mall Centre Point, Medan, mulai tanggal 24 hingga 27 April 2025. Selama periode tersebut, para pengunjung dapat menikmati berbagai promo spesial seperti diskon 50% paket tur Australia.
“Sejak awal tahun 2025, Dwidayatour Carnival telah sukses diselenggarakan di berbagai kota seperti Makassar, Samarinda, Jayapura, dan Jakarta. Kami sangat mengapresiasi antusiasme masyarakat yang luar biasa, tercermin dari jumlah pengunjung yang mencapai hingga 15.000 orang di satu kota,” ujar Chief Operations Officer Dwidayatour, Hendri Yapto di Jakarta, Rabu (23/4).
Dia melanjutkan, dari berbagai destinasi yang ditawarkan, Australia menjadi salah satu pilihan favorit wisatawan. Banyak dari mereka tertarik mengunjungi kota-kota ikonik seperti Sydney, Brisbane, Gold Coast, Perth, dan destinasi menarik lainnya di Negeri Kanguru.
Promo dan diskon yang ditawarkan dalam gelaran Dwidayatour Carnival 2025 tidak hanya terbatas untuk destinasi Australia, namun juga mencakup berbagai destinasi favorit dunia.
Paket tur ke Korea Selatan ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 10,8 juta, sementara paket perjalanan ke Eropa tersedia mulai dari Rp 23,9 juta. Penawaran terbesar diberikan untuk paket tur ke Australia, dengan potongan harga hingga 50%.
Promo tiket pesawat untuk destinasi domestik maupun internasional turut dihadirkan secara besar-besaran dalam gelaran Dwidayatour Carnival 2025 di Gandaria City Jakarta dan Centre Point Medan akhir pekan ini.
Dengan harga mulai dari Rp 421 ribu, warga Jakarta dan Medan dapat memesan tiket penerbangan ke berbagai destinasi populer seperti Singapura, Australia, Jepang, Tiongkok, Korea Selatan hingga kota-kota ikonik di Eropa dan Amerika, serta tujuan domestik seperti Bali, Labuan Bajo dan Yogyakarta.
Acara ini turut didukung oleh sejumlah maskapai penerbangan terkemuka dunia, seperti Qantas, Garuda Indonesia, Air Canada, ANA, Emirates, Etihad, Japan Airlines, KLM Royal Dutch, Qatar, Starlux, Turkish Airlines, Jetstar, Scoot dan banyak maskapai top dunia lainnya.
Tag: #sinyal #alami #tubuh #ketahui #kapan #waktunya #anda #perlu #rehat #dari #pekerjaan #pergi #liburan