Bagaimana Cara Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh? Ini 6 Daftarnya…
Ilustrasi bagaimana cara memperkuat sistem kekebalan tubuh?(Pexels/Samer Daboul)
08:06
27 Januari 2025

Bagaimana Cara Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh? Ini 6 Daftarnya…

Sistem imun tubuh yang kuat dapat melindungi dari serangan virus, seperti flu, dan masalah kesehatan lainnya, termasuk kanker.

Lantas, bagaimana cara memperkuat sistem kekebalan tubuh?

Terdapat beberapa cara meningkatkan sistem imun tubuh yang bisa dilakukan, seperti makan dengan baik, berolahraga secara teratur, menjaga berat badan agar tetap ideal, dan tidur cukup.

Untuk lebih jelasnya, ketahui beberapa cara meningkatkan imun tubuh secara alami berikut ini.

Bagaimana cara memperkuat sistem kekebalan tubuh?

Disarikan dari CDC dan Cleveland Clinic, berikut adalah beberapa cara meningkatkan imun tubuh secara alami yang bisa dicoba.

  • Makan makanan bergizi

Buah-buahan, sayuran, protein tanpa lemak, dan gandum utuh, adalah beberapa jenis makanan untuk meningkatkan imun tubuh.

Selain mengonsumsi beberapa makanan tersebut, Anda juga diimbau untuk membatasi konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh, serta gula dan garam berlebih.

  • Olahraga secara rutin

Berolahraga secara rutin dapat meningkatkan suasana hati, membuat tidur lebih nyenyak, dan mengurangi kecemasan. Selain itu, olahraga yang dilakukan bisa meningkatkan kekebalan tubuh.

Jika diimbangi dengan asupan makanan yang bergizi, olahraga yang dilakukan bisa membantu untuk menurunkan berat badan dan menjaganya agar tetap ideal.

  • Menjaga berat badan ideal

Penelitian membuktikan bahwa indeks massa tubuh lebih dari 30 tergolong obesitas dan dapat menurunkan kekebalan tubuh.

Beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk menjaga agar berat badan tetap ideal, yakni mengurangi stres, menjaga asupan kalori, tidur cukup, dan melakukan aktivitas fisik secara rutin.

  • Tidur cukup

Beberapa studi menunjukkan bahwa kurang tidur dapat berdampak negatif pada beberapa bagian sistem imun tubuh sehingga lebih rentan untuk mengalami penyakit.

Agar kesehatan tetap terjaga, Anda diimbau untuk mendapatkan tidur cukup, atau setidaknya selama 7-9 jam setiap malam.

  • Berhenti merokok

Kebiasaan merokok bisa membuat tubuh tidak bisa melawan penyakit dengan baik.

Selain itu, merokok juga bisa meningkatkan risiko masalah kesehatan yang berkaitan dengan sistem imun tubuh, seperti rematik.

  • Menghindari konsumsi minuman beralkohol

Konsumsi minuman beralkohol dapat menurunkan kadar sel darah putih di dalam tubuh dalam waktu 5 jam setelah mengonsumsinya.

Bahkan, salah satu penelitian menunjukkan bahwa konsumsi minuman beralkohol secara berlebihan bisa meningkatkan risiko pneumonia sehingga Anda disarankan untuk membatasi atau menghentikan kebiasaan ini.

Memahami bagaimana cara memperkuat sistem kekebalan tubuh sangatlah penting agar tubuh terhindar dari berbagai penyakit.

Selain beberapa cara di atas, Anda mungkin perlu mengonsumsi vitamin atau melakukan vaksinasi sesuai dengan anjuran dokter.

Hindari melakukan diagnosis pribadi dan mengonsumsi obat-obatan yang belum terbukti aman secara medis karena justru bisa berdampak negatif untuk kesehatan.

Tag:  #bagaimana #cara #memperkuat #sistem #kekebalan #tubuh #daftarnya

KOMENTAR