ExxonMobil Kucurkan Investasi CCS dan Pabrik Petrokimia Rp 162 Triliun di RI
- Perusahaan migas asal Amerika Serikat (AS), ExxonMobil berkomitmen berinvestasi pada proyek pengembangan carbon capture and storage (CCS) dan pabrik petrokimia di Indonesia.
Komitmen investasi tersebut pada tahap awal mencapai 10 miliar dollar AS atau sekitar Rp 162 triliun (asumsi kurs Rp 16.230 per dolar AS).
Komitmen itu ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dan ExxonMobil Indonesia di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta pada Rabu (22/1/2025).
"Hari ini adalah signing MoU. Ini salah satu project-nya adalah carbon capture and storage, dan juga terkait industri di petrochemical. Investasinya sekitar 10 miliar dolar AS," ujar Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dalam acara penandatanganan.
Menurutnya, investasi yang dilakukan ExxonMobil sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto untuk meningkatkan kinerja ekonomi melalui program hilirisasi.
Selain itu, investasi proyek CCS dan pabrik petrokimia oleh ExxonMobil ini bakal membuka lapangan kerja yang cukup besar di dalam negeri.
"Ini tentu mendukung kebijakan hilirisasi dari Bapak Presiden, menciptakan lapangan pekerjaan, dan ini juga merupakan komitmen sustainability, atau pembangunan berkelanjutan," kata dia.
Sekretaris Kemenko Perekonomian Susiwijono Moegiarso menambahkan, komitmen investasi ExxonMobil untuk kedua proyek tersebut dapat berkembang hingga 15 miliar dollar AS.
Adapun pembangunan fasilitas CCS ExxonMobil rencananya akan dilakukan di sekitar Laut Jawa. CCS ini nantinya akan mampu menyimpan hingga 3 giga ton karbon per tahun.
Sementara untuk lokasi pembangunan industri petrochemical rencananya akan dilakukan di Pulau Jawa.
"Kita sedang bantu mencari lokasi untuk investasi industri petrochemical yang cukup besar. Kalau enggak salah mereka perlu sekitar 500 hektar. Pilihannya ada beberapa kawasan di sekitar Jawa, karena mereka minta jaraknya kurang lebih 100 km dari storage dia," kata Susiwijono.
Tag: #exxonmobil #kucurkan #investasi #pabrik #petrokimia #triliun