AAJI Ganti Ketua Dewan Pengurus, Tunjuk Dua Pelaksana Tugas
Konferensi Pers Kinerja Industri Asuransi Jiwa Semester I-2025, Jumat (22/8/2025).(Dok. AAJI)
18:44
13 Januari 2026

AAJI Ganti Ketua Dewan Pengurus, Tunjuk Dua Pelaksana Tugas

- Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) menunjuk Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Dewan Pengurus AAJI.

Hal ini dilakukan setelah berakhirnya masa jabatan Ketua Dewan Pengurus AAJI sebelumnya, Budi Tampubolon.

Budi Tampubolon sendiri telah mengamini bahwa tidak lagi menjabat sebagai Ketua Dewan Pengurus AAJI.

"Benar, Pak," ujar dia singkat ketika dihubungi Kompas.com, Selasa (13/1/2026).

Dalam surat resmi yang diterima Kompas.com, Budi Tampubolon tidak lagi dapat melanjutkan tugasnya sebagai Ketua Dewan Pengurus AAJI seiring dengan berakhirnya masa baktinya sebagai Direktur Utama PT Asuransi Jiwa IFG pada 2 Januari 2026.

"Sehubungan dengan telah berakhirnya masa bakti Bapak Budi Tampubolon selaku Direktur Utama PT Asuransi Jiwa IFG pada tanggal 2 Januari 2026 maka yang bersangkutan tidak dapat melanjutkan tanggung jawabnya selaku Ketua Dewan Pengurus Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI),” tulis surat tersebut.

Selanjutnya, berdasarkan hasil Rapat Dewan Pengurus AAJI yang diselenggarakan pada tanggal 6 Januari 2026, Dewan Pengurus AAJI telah menyepakati penunjukan Albertus Wiroyo dan Bapak Handojo G. Kusuma sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Dewan Pengurus AAJI.

Jabatan tersebut akan diemban sampai dengan terselenggaranya Rapat Anggota Luar Biasa (RALUB) dalam rangka pemilihan dan penetapan Ketua Dewan Pengurus AAJI Periode 2026–2028.

Lebih lanjut, AAJI juga menyampaikan apresiasi atas kontribusi Budi Tampubolon selama menjabat sebagai Ketua Dewan Pengurus AAJI.

"AAJI menyampaikan penghargaan dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Budi Tampubolon atas kepemimpinan, dedikasi serta kontribusi yang telah diberikan selama menjalankan amanah sebagai Ketua Dewan Pengurus AAJI,” tutup surat tersebut.

Sedikit catatan, sebelumnya Budi Tampubolon terpilih sebagai Ketua Dewan Pengurus Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) periode 2025-2028 berdasarkan rapat para anggota asosiasi.

Waktu itu, seluruh perusahaan asuransi jiwa anggota asosiasi secara aklamasi menyetujui pengangkatan Budi Tampubolon sebagai Ketua Dewan Pengurus AAJI 2025-2028.

Budi Tampubolon melanjutkan jabatan yang telah dijalani sejak periode 2019-2022 dan 2022-2025.

Sebagai informasi, Albertus Wiroyo saat ini menjabat sebagai Presiden Direktur PT Sun Life Financial Indonesia sejak Juni 2025.

Sementara itu, Handojo G. Kusuma menjabat sebagai Presiden Direktur PT AXA Mandiri Financial Services.

Tag:  #aaji #ganti #ketua #dewan #pengurus #tunjuk #pelaksana #tugas

KOMENTAR