Shell Indonesia Jajaki Peluang Baru di Sektor Hulu Migas
Mengenal Sefas Group, salah satu pemilik SPBU Shell di Indonesia.(SHELL)
15:24
13 November 2025

Shell Indonesia Jajaki Peluang Baru di Sektor Hulu Migas

Shell Indonesia mengonfirmasi tengah menjajaki peluang bisnis di sektor hulu minyak dan gas bumi (migas) di Indonesia.

Langkah ini menjadi bagian dari evaluasi global perusahaan untuk memperluas kegiatan eksplorasi di berbagai kawasan.

Shell sedang menjajaki peluang di sektor hulu minyak dan gas bumi (migas) di Indonesia, termasuk melalui proses kesepakatan studi bersama hulu migas, seperti juga di kawasan lainnya, sebagai bagian dari evaluasi eksplorasi Shell Global yang sedang berjalan. Kami tidak dapat berkomentar lebih lanjut,” kata Vice President Corporate Relations Shell Indonesia, Susi Hutapea, Kamis (13/11/2025).

Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Migas (SKK Migas), Djoko Siswanto, sebelumnya menyebut Shell tengah melakukan kajian bersama atau joint study dengan Kuwait Foreign Petroleum Exploration Company (Kufpec) untuk lima wilayah kerja migas potensial di Indonesia.

Kajian itu mencakup dua wilayah darat (onshore) dan tiga wilayah lepas pantai (offshore), yang tersebar di Sulawesi Barat, Bali, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Dia sudah join sama Kufpec 50:50, dia mengajukan proposal ke Ditjen Migas. Ada dua offshore, tiga onshore, kalau tidak salah,” ujar Djoko di Kompleks DPR RI, Selasa (11/11/2025).

Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Ditjen Migas) Kementerian ESDM saat ini mengevaluasi wilayah kerja yang diminati Shell dan Kufpec untuk kegiatan eksplorasi tersebut.

Artikel ini sudah tayang di Kontan dengan judul Dikabarkan Bakal Kembali ke Hulu Migas RI, Ini Tanggapan Shell

Tag:  #shell #indonesia #jajaki #peluang #baru #sektor #hulu #migas

KOMENTAR