



Singapore Airlines Lewat Scoot Bakal Ambil Alih Rute Penerbangan Jetstar Asia, Termasuk di Indonesia
- Maskapai nasional Singapore Airlines melalui anak usahanya yang melayani penerbangan berbiaya rendah, Scoot, akan mengambil alih beberapa rute penerbangan yang sebelumnya dioperasikan oleh Jetstar Asia milik Qantas Airways, termasuk rute penerbangan di Indonesia.
Hal itu disampaikan oleh juru bicara Singapore Airlines Jumat (14/6/2025).
"Bergantung pada persetujuan dari otoritas terkait dan pembicaraan dengan mitra, Scoot akanmeluncurkan penerbangan baru dari Singapura ke Okinawa (Jepang) dan Labuan Bajo (Indonesia)," kata juru bicara tersebut, seperti dilansir dari Reuters.
Kedua rute tersebut sebelumnya dioperasikan secara eksklusif oleh Jetstar Asia.
Juru bicara Singapore Airlines menambahakn, pihaknya juga akan meningkatkan jumlah penerbangan untuk rute-rute terdampak lainnya, termasuk dari Singapura ke Manila, Kolombo, dan Jakarta.
"Jadwal penerbangan lengkap akan diumumkan kemudian," sebutnya.
Singapore Airlines sebelumnya juga mengatakan telah membuka jalur rekrutmen khusus bagi staf Jetstar Asia untuk mempercepat proses lamaran kerja di dalam grup maskapai tersebut.
Sebelumnya Qantas mengumumkan pada Rabu (11/6./025) bahwa mereka akan menutup Jetstar Asia, anak perusahaan penerbangan hemat yang berbasis di Singapura, pada 31 Juli 2025.
Maskapai asal Australia itu beralasan penutupan tersebut karena meningkatnya biaya pemasok, tingginya tarif bandara, serta persaingan regional yang ketat.
Tag: #singapore #airlines #lewat #scoot #bakal #ambil #alih #rute #penerbangan #jetstar #asia #termasuk #indonesia