Luhut Sebut Rockefeller Foundation Berminat Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Kepala Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan saat ditemui di Hotel Westin, Jakarta, Rabu (19/2/2025)(KOMPAS.com/ISNA RIFKA SRI RAHAYU)
11:44
20 Februari 2025

Luhut Sebut Rockefeller Foundation Berminat Dukung Program Makan Bergizi Gratis

- Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan bahwa Rockefeller Foundation tertarik untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Hal ini diketahui setelah Luhut bertemu dengan tim dari Rockefeller Foundation di Bali dan Jakarta.

Luhut bilang, perwakilan dari Rockefeller Foundation juga telah bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto.

"Mereka sangat antusias mendukung kami, dan kami akan mendiskusikan detailnya, termasuk bagaimana membangun ekosistem untuk program ini," ujar Luhut saat acara Economic Outlook 2025 di The Energy Building, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

Dukungan dari organisasi filantropi asal Amerika Serikat (AS) ini berupa pengelolaan program MBG.

Sementara itu, pemerintah meyakini anggaran negara mencukupi untuk pelaksanaan Makan Bergizi Gratis.

"Kami telah membahas program ini, karena yang dibutuhkan saat ini adalah pengelolaannya," kata Luhut.

Dia melanjutkan, untuk kelancaran pelaksanaan program MBG, Indonesia bisa belajar dari pengalaman negara-negara yang telah menjalankan program serupa, seperti Korea Selatan dan India.

Oleh karenanya, Luhut optimistis program ini dapat memberikan dampak positif dengan meningkatkan kesetaraan, mengatasi stunting, dan menyelesaikan kemiskinan karena program ini mencakup 74.000 desa.

"Saya sangat optimis karena Rockefeller Foundation memberi tahu saya tadi malam bahwa program serupa telah dilakukan di 130 negara," tuturnya.

Editor: Isna Rifka Sri Rahayu

Tag:  #luhut #sebut #rockefeller #foundation #berminat #dukung #program #makan #bergizi #gratis

KOMENTAR