7 Tempat Wisata Dekat Alun-alun Bandung, Bisa Jalan Kaki
Ilustrasi Alun-alun Bandung. (Dok. Shutterstock)
21:07
19 Januari 2024

7 Tempat Wisata Dekat Alun-alun Bandung, Bisa Jalan Kaki

Alun-alun Bandung berlokasi di Jalan Antapani Lama, Cicaheum, Kecamatan Regol, Kota Bandung, Jawa Barat.

Ruang terbuka ini hampir selalu ramai pada siang dan malam hari. Cocok dijadikan tempat berkumpul atau sekadar bersantai dengan teman serta keluarga.

Masuk ke Alun-alun Bandung gratis. Fasilitas berupa toilet, masjid, ruang baca, hingga taman, juga tersedia di dalamnya.

Daftar wisata dekat Alun-alun Bandung

Selain mampir ke sana, kamu juga bisa mengunjungi tempat wisata dekat Alun-alun Bandung berikut ini:

1. Museum Konferensi Asia Afrika

Jalan kaki sejauh sekitar 270 meter dari Alun-alun Bandung, kamu bisa menemukan Museum Konferensi Asia Afrika.

Gedung Museum Konperensi Asia Afrika.SHUTTERSTOCK/SONY HERDIANA Gedung Museum Konperensi Asia Afrika.

Museum Konferensi Asia Afrika berlokasi di Jalan Asia Afrika Nomor 65, Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Tiket masuk ke museum ini gratis. Kamu bisa datang saat Museum Konferensi Asia Afrika dibuka untuk umum setiap Selasa, Kamis, Sabtu, dan Minggu pukul 09.00-12.00 WIB dan 13.00-15.00 WIB.

Wisatawan dapat melihat dokumentasi seputar dokumentasi Konferensi Asia Afrika (KAA) pada 1955, mengintat museum ini merupakan lokasi pelaksanaan kegiatan KAA pada 18-24 April 69 tahun silam.

2. Masjid Raya Bandung

Lokasinya berada di Jalan Dalem Kaum Nomor 14, Balonggede, Kecamatan Regol, Kota Bandung, Jawa Barat.

Masjid Raya Bandung.Disparbud Jabar Masjid Raya Bandung.

Tanpa naik kendaraan apapun, kamu bisa datang ke Masjid Raya Bandung dari Alun-alun Bandung dengan berjalan kaki via Jalan Dalem Kaum selama tiga menit.

Masjid Raya Bandung bisa dijadikan tempat wisata religi. Bangunan megah masjid menjadi daya tarik utamanya. Ada juga menara kembar di kanan kiri masjid yang tak kalah menarik.

Halaman masjidnya juga luas, biasanya ramai wisatawan untuk duduk atau berfoto dengan latar masjid.

3. Taman Balai Kota Bandung

Taman ini bisa dikunjungi oleh siapa saja. Buka 24 jam dan tidak perlu membeli tiket untuk masuk.

Ilustrasi Taman Balai Kota Bandung, salah satu tempat wisata dekat dengan pusat Kota Bandung, Jawa Barat. Menghabiskan waktu di ruang terbuka hijau, seperti taman, memiliki manfaat kesehatan yang sangat baik.Dok. SHUTTERSTOCK/SONY HERDIANA Ilustrasi Taman Balai Kota Bandung, salah satu tempat wisata dekat dengan pusat Kota Bandung, Jawa Barat. Menghabiskan waktu di ruang terbuka hijau, seperti taman, memiliki manfaat kesehatan yang sangat baik.

Berbagai aktivitas, seperti kumpul bersama teman, bermain dengan anak, berfoto, hingga olahraga, bisa dilakukan di Taman Balai Kota Bandung.

Lokasi Taman Balai Kota Bandung berada di Jalan Wastukencana Nomor 2, Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Jaraknya 1,3 kilometer dari Alun-alun Bandung. Kamu bisa naik angkutan umum, ojek, atau berjalan kaki selama 20 menit untuk sampai di taman ini.

4. Museum Mandala Wangsit

Selanjutnya, ada Museum Mandala Wangsit yang berlokasi tak jauh dari Alun-alun Bandung. Kamu bisa jalan kaki selama 13 menit untuk menempuh jarak 1,3 kilometer ke Museum Mandala Wangsit.

Museum Mandala Wangsit SiliwangiIntisari-Online.com/Agus Surono Museum Mandala Wangsit Siliwangi

Museum Mandala Wangsit menyimpan koleksi foto dan barang pada masa penjajahan, saat prajurit Siliwangi berperang mempertahankan daerahnya.

Ada beberapa jenis senjata tradisional, foto para mantan Panglima Divisi Siliwangi, hingga koleksi uang.

5. Taman Sejarah Bandung

Taman Sejarah Bandung berjarak sekitar dua kilometer dari Alun-alun Bandung. Bisa jalan kaki, tetapi cukup jauh.

Taman Sejarah Bandung.TRIBUN JABAR/FERDYAN ADHY NUGRAHA Taman Sejarah Bandung.

Bila ingin cepat sampai ke Taman Sejarah Bandung, kamu dapat menggunakan angkutan umum.

Bukan hanya hamparan rumput pendek, taman ini juga menyediakan banyak tempat duduk dan kolam yang menambah nyaman selama di sana.

Selain itu, wisatawan juga dapat memelajari sejarah Bandung lewat informasi yang tersedia di sekitar Taman Sejarah Bandung.

6. Gedung Sate

Bangunan ikonik di Kota Bandung ini juga berada tidak jauh dari Alun-alun Bandung. Lokasi tepatnya ada di Jalan Diponegoro Nomor 22, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

Ilustrasi Kota Bandung - Gedung Sate di Kota Bandung
Pixabay/Ismail Rajo Ilustrasi Kota Bandung - Gedung Sate di Kota Bandung

Ada Museum Gedung Sate di lantai dasar, menyimpan koleksi seni dari Bandung, juga ruang visual untuk melihat Bandung dari langit.

Bila ingin naik ke lantai teratas Gedung Sate bersama rombongan, kamu harus memiliki izin sebelumnya.

7. Jalan Braga

Tak sekadar berfoto di bawah tulisan "Jalan Braga", ada banyak tempat menarik yang bisa kamu hampiri di sini. Mulai dari galeri, kafe, restoran, hingga mal.

Jalan Braga Bandung.SHUTTERSTOCK/SONY HERDIANA Jalan Braga Bandung.

Cukup jalan sejauh 600 meter dari Alun-alun Bandung via Jalan Asia Afrika untuk sampai di Braga.

Kamu bisa mampir ke galeri, menikmati makanan di kafe dengan arsitektur unik, atau belanja di mal.

Editor: Krisda Tiofani

Tag:  #tempat #wisata #dekat #alun #alun #bandung #bisa #jalan #kaki

KOMENTAR