Dari Jakarta ke Sukabumi Jarang Ada Bus Langsung, Ini 4 Pilihan Shuttle yang Lebih Nyaman dan Aman
Unit milik Bhinneka Shuttle, melayani trayek Jakarta-Sukabumi. (Redbus)
16:49
16 Januari 2026

Dari Jakarta ke Sukabumi Jarang Ada Bus Langsung, Ini 4 Pilihan Shuttle yang Lebih Nyaman dan Aman

Perjalanan dari Jakarta ke Sukabumi sering kali bikin bingung, terutama buat kamu yang mengandalkan angkutan umum. Berbeda dengan rute-rute populer seperti Jakarta–Bandung atau Jakarta–Cirebon, trayek bus langsung Jakarta–Sukabumi jumlahnya sangat terbatas.

Bahkan di hari biasa, menemukan bus reguler yang langsung meluncur ke Sukabumi bukanlah perkara mudah. Kondisi ini membuat banyak penumpang akhirnya memilih alternatif lain yang dinilai lebih praktis dan fleksibel, salah satunya layanan travel shuttle.

Moda ini kini jadi solusi favorit karena jadwalnya relatif pasti, titik jemput jelas, dan perjalanan terasa lebih nyaman serta aman, terutama untuk perjalanan jarak menengah.
Buat kamu yang sedang mencari referensi transportasi selain bus dari Jakarta ke Sukabumi, berikut empat pilihan shuttle yang paling sering digunakan penumpang.

1. Siliwangi Trans

Siliwangi Trans menjadi salah satu shuttle yang cukup dikenal untuk rute Jakarta–Sukabumi. Layanan ini biasanya melayani penumpang melalui kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, yang mudah diakses dari berbagai penjuru kota.

Jadwal keberangkatan favorit tersedia pada pukul 10.00 WIB, 15.00 WIB, dan 17.00 WIB. Jam-jam ini cukup ideal bagi kamu yang ingin menghindari kemacetan pagi atau mengejar perjalanan setelah jam kerja.

Untuk tarif, Siliwangi Trans mematok harga sekitar Rp 110.000 per penumpang. Armada yang digunakan umumnya berupa mobil Hiace, sehingga perjalanan terasa lebih personal dan tidak terlalu padat.

2. Arnes Shuttle

Jika kamu mencari shuttle Jakarta–Sukabumi dengan harga lebih ramah di kantong, Arnes Shuttle bisa jadi pilihan menarik. Layanan ini berangkat dari agen Pancoran, salah satu titik strategis di Jakarta Selatan.

Arnes Shuttle menyediakan beberapa jam keberangkatan favorit, yakni 08.00 WIB, 17.00 WIB, dan 20.00 WIB. Pilihan jadwal ini memberi fleksibilitas, baik untuk perjalanan pagi maupun malam hari.

Soal harga, tiket Arnes Shuttle dibanderol sekitar Rp 70.000, menjadikannya salah satu opsi termurah untuk rute ini tanpa harus berganti-ganti angkutan.

 

3. Lintas Shuttle

Lintas Shuttle menawarkan kemudahan lewat dua titik keberangkatan di Jakarta, yaitu Blok M dan Cawang. Ini menjadi nilai plus bagi penumpang yang ingin memilih lokasi naik terdekat dari rumah atau kantor.

Tersedia dua jadwal keberangkatan, masing-masing pada pukul 11.45 WIB dan 20.15 WIB. Jadwal malam cukup diminati karena perjalanan relatif lebih lancar dibandingkan siang hari.

Harga tiket Lintas Shuttle berada di kisaran Rp 95.000, seimbang dengan kenyamanan dan fleksibilitas titik naik yang ditawarkan.

4. Bhinneka Shuttle (Bhisa)

Bhinneka Shuttle atau yang sering disebut Bhisa melayani rute Jakarta–Sukabumi dari kawasan Grogol, Jakarta Barat. Operator ini dikenal punya jadwal keberangkatan yang cukup padat.

Beberapa jam favorit yang tersedia antara lain 07.00 WIB, 09.00 WIB, 11.00 WIB, dan 14.00 WIB. Cocok untuk kamu yang ingin berangkat pagi atau siang tanpa menunggu terlalu lama. Tarif yang ditawarkan sekitar Rp120.000.

Dengan banyaknya pilihan jam, Bhisa sering jadi andalan penumpang yang butuh kepastian waktu berangkat.

Kenapa Bus Langsung Jakarta–Sukabumi Jarang?

Sebenarnya, bus langsung Jakarta–Sukabumi memang ada, namun jumlahnya sangat terbatas. Permintaan penumpang di rute ini tidak sebesar trayek antarkota besar lainnya.

Selain itu, banyak calon penumpang memilih opsi lain seperti mobil pribadi, shuttle travel, atau kereta menuju Bogor lalu melanjutkan perjalanan dengan angkutan lanjutan.

Bagi operator, layanan shuttle dinilai lebih efisien karena fleksibel, cepat menyesuaikan permintaan, dan tidak bergantung pada terminal besar. Tak heran jika moda ini justru semakin mendominasi perjalanan Jakarta–Sukabumi.

 

Dengan berbagai pilihan shuttle di atas, perjalanan ke Sukabumi kini bisa tetap nyaman tanpa harus bergantung pada bus langsung yang jumlahnya terbatas.

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #dari #jakarta #sukabumi #jarang #langsung #pilihan #shuttle #yang #lebih #nyaman #aman

KOMENTAR