13 Kebiasaan yang Tanpa Disadari Dapat Merusak HP, Hati-hati
Ringkasan:
- Kerusakan HP sering terjadi akibat kebiasaan sehari-hari, seperti sering menjatuhkan HP, mendudukinya, menaruh sembarangan bersama benda tajam, tidak memakai casing, serta kurang waspada terhadap cairan, debu, dan suhu ekstrem.
- Penggunaan dan perawatan baterai yang keliru juga mempercepat kerusakan HP, misalnya memakai charger tidak asli, membiarkan HP terlalu panas, sering mengosongkan baterai hingga 0 persen, serta mengisi daya sambil bermain game.
- Beberapa kebiasaan lain yang bisa membuat kerusakan pada HP, terutama pada gangguan sistem perangkat lunak dan keamanan, yaitu jarang memperbarui sistem, mengunduh aplikasi dari sumber tidak terpercaya, dan melakukan rooting.
- HP (handphone) merupakan salah satu perangkat yang bisa dibilang cukup penting bagi pengguna sekarang. Beberapa aktivitas seperti berkomunikasi, menyimpan data, dan lainnya bergantung dengan kelancaran fungsi HP.
Oleh karena itu, pengguna kiranya perlu menjaga HP dari kerusakan supaya tetap berfungsi dengan baik dalam kurun waktu yang lama. Untuk menjaga HP, terdapat beberapa kebiasaan yang penting untuk dihindari.
Lantas, hal apa saja yang dapat merusak HP? Sebagai bahan kewaspadaan, artikel ini bakal menjelaskan mengenai beberapa hal yang dapat merusak HP. Untuk lebih lengkapnya, simak terus penjelasan di bawah ini.
Kebiasaan yang dapat merusak HP
Ada beberapa kebiasaan yang dapat merusak HP, bagi dari segi komponen perangkat keras maupun perangkat lunaknya. Salah satunya seperti kebiasaan sering menjatuhkan HP. Kebiasaan ini dapat merusak komponen HP akibat benturan.
Kemudian, terdapat pula kebiasaan jarang memperbarui atau update perangkat lunak yang bisa berpotensi meningkatkan serangan keamanan di HP. Kebiasaan-kebiasaan semacam itu perlu dihindari supaya HP dapat berfungsi dengan baik.
Adapun beberapa hal yang dapat merusak HP dengan cepat dan penting untuk dihindari adalah sebagai berikut.
1. Sering menjatuhkan HP
HP sebaiknya dibawa dengan baik. Sebagaimana sempat disinggung di atas, sering menjatuhkan HP dapat menyebabkan kerusakan fisik pada beberapa komponen HP, seperti layar, tombol, dan komponen internal lainnya.
2. Menggunakan charger yang tidak asli
Kedua, hal yang dapat merusak HP adalah menggunakan charger yang tidak asli alias charger KW. Perlu diketahui, charger KW tidak dapat dipastikan apakah sesuai atau tidak dengan tegangan pada baterai HP.
Dengan demikian, charger KW dapat berpotensi mengurangi masa pakai baterai HP dengan cepat. Dalam mengisi daya, sebaiknya pengguna memakai charger asli yang sudah dipastikan kesesuaian tegangannya dengan baterai HP.
3. Kurang waspada pada paparan cairan dan debu
Kebiasaan berikutnya adalah kurang waspada pada paparan cairan dan debu. Untuk diketahui, cairan dan debu yang masuk atau terpapar di HP dapat mempengaruhi kinerja, bahkan dapat merusak komponennya.
4. Sering menduduki HP
Sering menduduki HP juga merupakan salah satu kebiasaan yang dapat merusaknya. Tekanan pada saat duduk di atas HP dapat menyebabkan beberapa komponennya rusak. Saat diduduki, layar HP dapat dengan mudah retak.
5. Membiarkan HP terlalu panas
Kebiasaan yang dapat merusak HP berikutnya adalah memainkan HP terus menerus, sehingga suhunya meningkat tajam jadi sangat panas. Suhu panas berlebih dapat membuat masa pakai baterai tak bertahan lama.
6. Mengabaikan suhu lingkungan
Tiap HP dirancang untuk dapat beroperasi secara optimal pada rentang suhu tertentu. Menyimpan atau menggunakan HP dalam suhu ekstrem, yang tidak sesuai anjuran, dapat merusak baterai dan komponen internal lainnya.
7. Sering membiarkan baterai HP kosong
Ketujuh, kebiasaan yang dapat merusak HP adalah sering membiarkan baterai HP kosong 0 persen. Kebiasaan ini dapat mengurangi kemampuan baterai dalam menyimpan daya. Jika dibiarkan, baterai bisa kehilangan kemampuan menyimpan daya.
8. Menaruh HP sembarangan
Kebiasaan yang dapat merusak HP selanjutnya adalah menaruh HP sembarangan. Saat dibawa pergi, HP seringkali disimpan dalam saku yang mungkin berbarengan dengan kunci, koin, atau logam tajam lainnya.
Kebiasaan menyimpan HP dalam saku bersama kunci atau koin semacam itu dapat merusak HP. Pasalnya, benda-benda tajam tersebut dapat menimbulkan goresan-goresan pada layar HP.
9. Jarang update perangkat lunak
Jarang update perangkat lunak atau sistem operasi dapat membuat HP rentan terkena serangan siber. Pembaruan perangkat lunak umumnya membawa tambalan pada celah keamanan yang dapat melindungi pengguna.
10. Mengunduh aplikasi dari sumber tidak terpercaya
Kesepuluh, hal yang dapat merusak HP adalah mengunduh aplikasi dari sumber tidak terpercaya. Aplikasi tersebut tidak bisa dipastikan keamanannya dan seringkali membawa malware yang dapat mengganggu kinerja HP, bahkan mencuri data pribadi pengguna di HP.
11. Cas HP sambil bermain game
Kebiasan mengisi daya atau cas yang dibarengi dengan bermain game bisa turut membuat HP rentan mengalami kerusakan. Untuk menjalankan game, HP biasanya perlu bekerja secara ekstra.
Saat HP bekerja secara ekstra, suhunya bakal jadi panas. Bila bermain game dan cas dilakukan secara bersamaan, suhu panas tersebut akan semakin meningkat drastis.
12. Melakukan rooting
Melakukan rooting atau membobol sistem operasi guna mendapat akses HP secara penuh juga perlu dihindari. Rooting sendiri biasanya dipakai untuk mengganti sistem operasi bawaan HP dengan sistem operasi modifikasi buatan pengembang pihak ketiga.
Kendati bisa mengoperasikan HP sesuai keinginan secara maksimal, rooting di satu sisi juga membawa permasalahan sistem keamanan yang sangat serius. Sebab itu, sebaiknya hindarilah untuk melakukan rooting pada HP.
13. Tidak menggunakan casing
Tidak menggunakan casing atau pelindung membuat HP lebih rentan mengalami kerusakan. Casing pada dasarnya didesain untuk memberikan perlindungan ekstra pada bodi HP, supaya tidak penyok atau pecah saat terjatuh.
Itulah beberapa kebiasaan yang dapat merusak HP dan penting untuk dihindari. Dengan mengetahui kebiasaan-kebiasaan itu, pengguna dapat lebih waspada dan dapat menghindarinya supaya HP dapat berfungsi secara optimal.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Tag: #kebiasaan #yang #tanpa #disadari #dapat #merusak #hati #hati