Biar Libur Akhir Tahun Tenang, Ini Cara Membuat WhatsApp Offline Sementara
Ilustrasi WhatsApp offline sementara agar libur panjang akhir tahun tidak terganggu. (Ilustrasi dibuat menggunakan AI. KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah)
12:36
24 Desember 2025

Biar Libur Akhir Tahun Tenang, Ini Cara Membuat WhatsApp Offline Sementara

Ringkasan:

  • Menjelang libur panjang, pengguna bisa membuat WhatsApp terlihat offline tanpa menghapus aplikasi dengan memanfaatkan fitur privasi bawaan agar tidak terganggu notifikasi atau pesan tentang pekerjaan.
  • Pengaturan yang bisa dilakukan antara lain memasang status offline di bio, mematikan Last Seen dan Online, membisukan notifikasi kontak atau grup tertentu, serta menonaktifkan tanda centang biru.
  • Untuk benar-benar membatasi pesan masuk, pengguna juga dapat mematikan background data WhatsApp sehingga aplikasi tidak menerima pesan saat tidak dibuka. Kemudian, pengguna juga bisa membatasi data internet untuk aplikasi WhatsApp. 

- Menjelang libur panjang Natal dan Tahun Baru seperti saat ini, sebagian pengguna mungkin ingin benar-benar beristirahat dari rutinitas, termasuk dari pesan soal pekerjaan yang masuk ke WhatsApp (WA).

Notifikasi chat WhatsApp yang terus berbunyi bisa mengganggu waktu libur. Agar momen libur akhir tahun lebih tenang, pengguna bisa menonaktifkan WhatsApp sementara atau mengatur akun agar terlihat offline.

Lantas, bagaimana cara mengatur WhatsApp agar tidak terlihat online? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara menonaktifkan WA sementara selama libur Natal dan Tahun Baru.

Cara menonaktifkan WA sementara

Pengguna tidak perlu menghapus aplikasi atau mematikan ponsel untuk membuat WhatsApp terlihat offline. WhatsApp memiliki berbagai fitur privasi yang memungkinkan pengguna membatasi interaksi saat dibutuhkan seperti waktu liburan.

1. Pasang bio dengan status “offline”

Cara paling sederhana adalah menambahkan keterangan atau status sedang tidak aktif alias offline di bio WhatsApp sehingga dapat memberi tahu orang lain bahwa pengguna sedang tidak ingin diganggu. Langkahnya sebagai berikut:

  • Buka menu “Setelan” atau "Settings" di WA.
  • Kemudian, klik "Profil" dan pilih opsi "About".
  • Terakhir, pada kolom yang tersedia, buat bio dengan tulisan seperti ini “Offline”, “Sedang Offline”, atau “Sedang Berlibur”.

2. Matikan status Last Seen dan Online

WhatsApp dapat menampilkan status pengguna tengah online (status Online) dan kapan terakhir kali online (status Last Seen). Pengguna bisa mematikan kedua status itu agar pengguna lain tak mengetahui kalau sedang online. Caranya sebagai berikut:

  • Buka menu “Setelan” atau "Settings" di WA.
  • Selanjutnya, pilih menu pengaturan “Privacy”.
  • Kemudian, klik opsi “Last seen & online”.
  • Terakhir, atur agar status Last Seen dan Online tidak bisa dilihat siapa pun dengan klik opsi “Nobody”.

3. Matikan notifikasi kontak atau grup tertentu

Di WhatsApp, pengguna bisa memilih untuk mematikan notifikasi dari kontak tertentu.
Dengan mematikan notifikasi, pengguna tak akan terganggu dengan pemberitahuan di layar HP ketika terdapat pesan masuk dari kontak atau grup tertentu. Caranya sebagai berikut:

  • Buka daftar obrolan di WA.
  • Kemudian, klik dan tahan kontak atau grup yang hendak dimatikan atau dibisukan notifikasinya.
  • Setelah itu, klik opsi “Mute” dan pilih durasi berapa lama kontak atau grup dibisukan notifikasi, bisa hanya 8 jam, satu minggu, dan selamanya.

4. Matikan tanda centang biru

Pengguna bisa menonaktifkan tanda pesan telah dibaca atau tanda centang biru. Dengan begitu, pengguna lain tidak akan mengetahui bahwa pengguna tengah membaca pesan WhatsApp saat liburan. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Buka menu “Settings” atau “Setelan” di WA.
  • Selanjutnya, masuk ke menu pengaturan “Privasi”.
  • Kemudian, nonaktifkan opsi “Laporan Dibaca” atau tanda centang biru.
  • Saat dimatikan, selain tak bisa melihat pesan apakah sudah dibaca pengguna atau belum, pengguna lain juga tak akan bisa mengetahui apabila pengguna telah melihat status WhatsApp yang dibuatnya.

5. Matikan background data WhatsApp

Lalu, pengguna bisa membatasi akses data WhatsApp di latar belakang. Saat akses data background dibatasi atau dimatikan, aplikasi WhatsApp tidak menerima pesan saat tidak dibuka sehingga membuat pengguna seolah offline. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Untuk diketahui, cara mematikan background data bisa berbeda-beda di tiap HP. Jika menggunakan HP Android Xiaomi, untuk mematikan background data WhatApp, pengguna masuk ke menu "Settings".
  • Kemudian, pilih menu "Apps" dan klik opsi "Manage Apps".
  • Selanjutnya, cari dan pilih aplikasi WhatsApp.
  • Setelah itu, pilih opsi “Data usage” dan nonaktifkan opsi “Background data”.

6. Membatasi data internet WhatsApp

Selanjutnya, pengguna juga bisa membatasi akses data internet untuk aplikasi WhatsApp. Ketika dibatasi, WhatsApp jadi tidak bisa terhubung dengan internet sehingga pemberitahuan tak akan masuk. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Cara mematikan data WhatsApp bisa berbeda-beda di tiap model ponsel.
  • Jika di ponsel Android Xiaomi, pengguna dapat mematikan data WhatsApp dengan langkah pertama yaitu mengakses aplikasi bawaan Keamanan.
  • Setelah itu, pada aplikasi Keamanan, pilih opsi “penggunaan data”.
  • Kemudian, pilih opsi “batasi penggunaan data”.
  • Pada opsi itu, pengguna dapat memilih membatasi penggunaan data aplikasi untuk jaringan seluler atau WiFi.
  • Terakhir, pengguna tinggal mencari aplikasi WhatsApp dan mematikan akses data internetnya.

Dengan menerapkan beberapa pengaturan di atas, pengguna bisa mengurangi gangguan pesan WhatsApp selama libur panjang. Liburan pun bisa dijalani dengan lebih tenang, tanpa notifikasi yang terus berdatangan. Selamat menikmati waktu istirahat.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

Tag:  #biar #libur #akhir #tahun #tenang #cara #membuat #whatsapp #offline #sementara

KOMENTAR